Prediksi Australia Vs Denmark: Ketat Berebut Tiket ke 16 Besar

Prediksi Australia Vs Denmark: Ketat Berebut Tiket ke 16 Besar

Novitasari Dewi Salusi - Sepakbola
Rabu, 30 Nov 2022 15:00 WIB
Denmarks defender #06 Andreas Christensen (2nd-R) celebrates with teammates after scoring his teams first goal during the Qatar 2022 World Cup Group D football match between France and Denmark at Stadium 974 in Doha on November 26, 2022. (Photo by FRANCK FIFE / AFP) (Photo by FRANCK FIFE/AFP via Getty Images)
Prediksi Australia vs Denmark di Piala Dunia 2022 (Foto: AFP via Getty Images/FRANCK FIFE)
Jakarta -

Australia dan Denmark akan memperebutkan satu tiket ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 yang tersisa dari Grup D. Pertandingan diprediksi akan berlangsung sengit.

Satu tiket ke babak 16 besar dari Grup D sudah jadi milik Prancis. Australia, Denmark, dan Tunisia masih berpeluang meraih satu tiket tersisa.

Australia saat ini menempati peringkat kedua klasemen Grup D dengan tiga poin. Denmark ada di urutan ketiga dengan satu poin, disusul Tunisia dengan jumlah poin sama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Australia akan lolos ke babak 16 besar jika mampu mengalahkan Denmark. Hasil imbang melawan Denmark juga cukup untuk Australia, asalkan Tunisia imbang atau kalah dari Prancis.

Sementara itu, Denmark wajib menang untuk lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Mereka akan finis kedua jika Tunisia imbang atau kalah dari Prancis.

ADVERTISEMENT

Australia punya rekor buruk melawan wakil Eropa di Piala Dunia yakni delapan kali kalah dalam 11 pertandingan. Sementara Denmark sedang tanpa kemenangan dalam lima laga terakhirnya di Piala Dunia.

Jadwal Australia vs Denmark di Piala Dunia 2022

Waktu: Rabu, 30 November 2022 pukul 22.00 WIB
Venue: Al Janoub Stadium, Al Wakrah
Wasit: Mustapha Ghorbal (Aljazair)

Head to Head Australia vs Denmark

Australia menang: 1
Imbang: 1
Denmark menang: 2

Prediksi Susunan Pemain Australia vs Denmark

Australia: Ryan; Karacic, Souttar, Rowles, Behich; Leckie, Irvine, Mooy, McGree, Goodwin; Duke

Denmark: Schmeichel; Andersen, Kjaer, Christensen; Kristensen, Hojbjerg, Eriksen, Maehle; Skov Olsen, Dolberg, Damsgaard

Prediksi skor Australia vs Denmark

Denmark, yang berada 28 tingkat di atas Australia di ranking FIFA, di atas kertas lebih diunggulkan untuk menang. Opta memprediksi peluang kemenangan Denmark mencapai 63,2%.

Namun, Denmark tengah kesulitan mencetak gol di Piala Dunia 2022. Sejauh ini Denmark hanya menghasilkan satu gol di Qatar lewat Andreas Christensen.

Di sisi lain, kemenangan atas Tunisia bisa jadi mendongkrak moral Australia. Bukan tidak mungkin The Socceroos akan memberikan kejutan.

Pertandingan Australia vs Denmark diprediksi tidak akan menghasilkan banyak gol. Sportskeeda memprediksi laga akan berakhir imbang 1-1.

Sportsmole mengunggulkan Denmark dengan kemenangan 2-0. Sedangkan Evening Standard memprediksi laga berakhir 0-0.

(nds/raw)

Hide Ads