Madrid Tanpa Benzema dan Courtois di Piala Dunia Antarklub

Madrid Tanpa Benzema dan Courtois di Piala Dunia Antarklub

Putra Rusdi K - Sepakbola
Selasa, 07 Feb 2023 07:30 WIB
Real Madrids Karim Benzema reacts after he scored during penalty shootout during a semi-final of the Spanish Super Cup between Real Madrid and Valencia in Riyadh, Saudi Arabia, Wednesday, Jan. 11, 2023. (AP Photo/Hussein Malla)
Real Madrid tanpa Karim Benzema di Piala Dunia Antarklub (Foto: Hussein Malla/AP)
Madrid -

Real Madrid tak datang dengan kekuatan terbaik di Piala Dunia Antarklub 2023. Mereka tanpa beberapa pilar seperti Karim Benzema dan Thibaut Courtois.

Real Madrid bersiap untuk berlaga di ajang Piala Dunia Antarklub 2023. Mereka akan menghadapi Al Ahly di babak semifinal. Al Ahly vs Real Madrid akan digelar di Prince Moulay Abdellah Stadium, Rabat, Maroko pada Kamis (9/2/) pukul 02.00 WIB.

Madrid membawa 22 pemain untuk menyongsong ajang ini. Namun, Los Blancos tak bisa datang dengan skuad terbaik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hal tersebut terjadi karena beberapa pilar Madrid harus absen akibat cedera. Karim Benzema, Eder Militao, Ferland Mendy, Eden Hazard, Lucas Vazquez, serta Thibaut Courtois dipastikan takkan bermain di ajang ini.

Courtois sempat dikabarkan bakal dibawa Madrid ke Maroko. Kiper asal Belgia baru saja mengalami cedera saat El Real kalah 0-1 dari Mallorca di Liga Spanyol akhir pekan lalu.

ADVERTISEMENT

Ia disebut bisa pulih jika Madrd lolos ke final Piala Dunia Antarklub. Meski demikian, pelatih Madrid, Carlo Ancelotti memutuskan untuk tetap tak membawanya.

Ancelotti tampaknya tak mau mengambil risiko terkait kondisi Courtois. Pasalnya, setelah ini Madrid sudah dinanti jadwal padat.

Madrid akan menghadapi Liverpool di Liga Champions dan Atletico Madrid di Liga Spanyol akhir bulan ini. Jarak antara kedua laga tersebut hanya empat hari.

Keputusan Ancelotti tak membawa beberapa pilar yang cedera ini membuat Madrid banyak memanggil pemain muda dari Castilla di ajang Piala Dunia Antarklub. Nama-nama seperti Mario Martin, Sergio Arribas, dan Marvel disertakan.

Skuad Real Madrid di Piala Dunia Antarklub 2023

Kiper: Lunin, Luis Lopez and Canizares.
Bek: Carvajal, Alaba, Vallejo, Nacho, Odriozola, RΓΌdiger and Marvel.
Gelandang: Kroos, Modrić, Camavinga, Valverde, Tchouameni, D. Ceballos, Mario Martín and Arribas.
Penyerang: Asensio, Vini Jr., Rodrygo and Mariano.




(pur/nds)

Hide Ads