UEFA Sidik Insiden Chivu
Sabtu, 10 Mar 2007 10:30 WIB

Nyon - UEFA akan meyelidiki insiden yang menyebabkan hidung bek AS Roma Cristian Chivu patah. Striker Olympique Lyon Fred yang jadi tersangka, terancam sanksi berat.Insiden ini terjadi saat Roma mengalahkan Lyon 2-0 di Stade de Gerland, Rabu (7/3/2007) pada babak 16 besar Liga Champions.Chivu yang berusaha mengawal Fred, menerima sikutan dan langsung memegangi hidungnya yang berlumuran darah.Wasit Manuel Mejuto Gonzalez tidak melihat kejadian tersebut, dan tidak menyatakan pelanggaran. Namun kini UEFA sedang mempelajari rekaman video pertandingan.Jika dinyatakan bersalah dengan sengaja, Fred terancam sanksi berat karena menyebabkan cedera yang serius pada lawan. Striker Brasil itu mengetahui nasibnya pada 22 Maret mendatang. Sementara Chivu pekan ini menjalani operasi. Pengorbanannya tidak sia-sia, karena Roma maju ke babak perempatfinal menghadapi Manchester United. (lom/lom)