Jakarta - Di era kekinian, sosok-sosok yang melek fesyen di sepakbola bukanlah hal asing. Di antaranya ada sejumlah figur, pelatih dan pesepakbola, dalam daftar ini.
Dari Loew Sampai Bellerin, Sosok-sosok Melek Fesyen di Sepakbola

Joachim Loew. Sosok 54 tahun yang merupakan pelatih timnas Jerman ini dikenal cukup fashionable. Cardigan, kemeja slim fit, sweater, baju turtle neck, atau syal merupakan busana yang kerapkali membalut tubuhnya. (Foto: Getty Images/Claudio Vila)
Pep Guardiola. Gaya busana Guardiola sempat diulas Esquire yang sedikit mengkritiknya. Tapi pria 47 tahun yang memanajeri Manchester City tampaknya bakal terus mengembangkan kreativitas padu-padan busananya. (Foto: Andrew Yates/Reuters)
Roberto Mancini. Pelatih 53 tahun yang kini menangani Zenit Saint Petersburg ini senantiasa dikenal sebagai pria yang melek fesyen. Gaya rapi jalinya sering pula dipadankan dengan lilitan syal (warna klubnya) di leher. (Foto: Getty Images/Maurizio Lagana)
Sinisa Mihajlovic. Mantan pelatih Torino (usai dipecat bulan Januari lalu) ini konon sudah menjadi langganan penjahit top Gianni Marigliano selama bertahun-tahun. Mihajlovic pun tampak tak sungkan bereksprimen dengan busana. (Foto: Gabriele Maltinti/Getty Images)
David Beckham. Sudah sedari masih aktif bermain dulu Beckham juga menjadi ikon busana. Beckham juga selalu terlihat memilih busana dengan oke, apalagi sang istri Victoria pun kini menggeluti dunia tersebut. (Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images)
Keisuke Honda. Mantan pemain internasional Jepang ini dikenal punya gaya tersendiri. Pria 31 tahun itu pun terlihat memang memiliki kegemaran tersendiri tentang dunia adibusana. (Foto: Instagram @keisukehonda_official)
Claudio Marchisio. Gelandang Juventus berusia 32 tahun ini dikenal bukan cuma melek busana tapi juga cocok sekali ketika bergaya busana kelas atas. Pas dengan julukannya, Il Principino alias Pangeran Kecil. (Foto: Instagram @marchisiocla8)
Paul Pogba. Suka atau tak suka, pemain Manchester United berusia 25 tahun ini amat melek fesyen. Di saat santai ia bisa bergaya hip-hop dengan ciri zaman now, kali lain necis dengan setelan yang... berani! (Foto: Matthias Hangst/Getty Images)
Sergio Ramos. Bek 31 tahun dari klub Real Madrid ini dikenal sering memakai busana-busana yang sangat mencuri perhatian. Tak semua akan suka, tapi tak terbantahkan ia melek fesyen. (Foto: Instragram @sergioramos)
Olivier Giroud. Berasal dari negeri mode, Prancis, Giroud sangat melek fesyen. Penyerang Chelsea berusia 31 tahun itu pun sangat selektif dengan apa yang membalut tubuhnya. (Foto: GLYN KIRK/AFP Photo)
Hector Bellerin. Pesepakbola 23 tahun dari klub Arsenal ini merupakan salah satu sosok yang juga dikenal tak segan bereksperimen dengan busana dan pernak-pernik yang ia pakai, dari ujung kaki sampai ujung rambut. (Foto: Gareth Cattermole/Getty Images)