Inggris - Laga Chelsea vs Everton dalam lanjutan Liga Inggris sudah tuntas. Dalam pertandingan yang dihelat di Stamford Bridge itu Chelsea kalahkan Everton 2-0.
Foto Sepakbola
Ragam Momen Saat Chelsea Sikat Everton di Stamford Bridge

Chelsea vs Everton digelar di Stamford Bridge, London, Inggris, Selasa (9/3/2021) dini hari WIB. Glyn Kirk/Pool via AP.
Chelsea begitu mendominasi penguasaan bola di 10 menit pertama. Everton nyaris tak diberi kesempatan. Glyn Kirk/Pool via AP.
Tuan rumah unggul sejak babak pertama, lewat bunuh diri Ben Godfrey. John Sibley/Pool via AP.
Di babak kedua, tekanan Chelsea belum juga surut. Glyn Kirk/Pool via AP.
Tekanan Chelsea akhirnya berbuah gol kedua, di mana Kai Havertz kembali berperan. Di menit ke-65, tuan rumah mendapat hadiah penalti, usai Jordan Pickford melanggar Havertz. Jorginho maju menjadi eksekutor, dan bisa mengecoh kiper asal Inggris tersebut. Glyn Kirk/Pool via AP.
Setelah kebobolan dua gol, Everton kian kesulitan menghadapi Chelsea. Hampir tak ada peluang berarti diciptakan anak asuh Carlo Ancelotti itu. Mike Hewitt/Pool via AP.
Tambahan tiga angka mengukuhkan posisi Chelsea di empat besar klasemen Liga Inggris, di mana pasukan Thomas Tuchel kini mengoleksi 50 poin dari 28 laga. Glyn Kirk/Pool via AP.
Kini Chelsea bisa menjauh dari Everton yang tertahan di peringkat lima dengan 46 poin dari 27 laga. Mike Hewitt/Pool via AP.