Jakarta - Sepak bola menjadi salah satu olahraga paling populer di Indonesia. Olahraga ini juga diganderungi semua kalangan dan lapisan masyarakat. Ini buktinya.
Foto Sepakbola
Dukung Pertumbuhan Sepak Bola Tanah Air, Jaring Bibit Muda

Midea Indonesia mendukung tumbuhnya atlet-atlet sepak bola berbakat tanah air bekerjasama dengan JSC (Jakarta School Competition) menggelar Midea Cup 2023 untuk menjaring talenta muda.
Pertandingan dibagi menjadi tiga kategori yakni U14, U16 dan U19 dan berlangsung di lapangan Astro Field, Main Field, Jubilee Field British School Jakarta. Ada 14 tim yang ikut ambil bagian. Pemenang mendapatkan piala and trophy serta official merchandise Midea. Midea Cup 2023 sebagai salah satu langkah mendukung tumbuhnya bibit-bibit atlet sepak bola Indonesia.
Banyak talenta-talenta muda sepak bola Indonesia terus mengalami perkembangan yang lebih baik dan diharapkan bisa berkarir di sepak bola profesional serta membawa harum nama Indonesia di kancah Internasional.