Dikutip dari berbagai sumber, perpisahan James dan Daniela pertama kali dilaporkan oleh media lokal Kolombia, Radio Caracol, Kamis (27/7/2017).
Perpisahan mereka disebabkan karena hubungan yang sudah renggang, di mana James sedang mencoba membangkitkan kariernya di Jerman bersama Bayern Munich, sedangkan Daniela menetap di kampung halaman mereka.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Disebutkan pula bahwa rumah mereka di Medellin telah dijual. Namun, Daniela akan mendapatkan properti mereka yang berlokasi di Miami.
Kecurigaan tentang keretakan rumah tangga James dan Daniela mulai muncul setelah si pemain tidak didampingi pasangannya itu saat diperkenalkan sebagai pemain.
Selain itu tidak banyak foto-foto kebersamaan mereka di yang tampak di media sosial, terakhir kali keduanya berfoto bersama pada musim panas tahun lalu ketika bersama-sama mengunjungi taman hiburan di Amerika Serikat.
Perceraian ini sudah dikonfirmasi Daniela lewat sebuah pernyataan yang diunggah di akun Instagram-nya @daniela_ospina5. "Daniela Ospina dan James Rodriguez, orang tua dari Salome Rodriguez Ospina, telah memastikan perpisahan mereka setelah menikah selama enam setengah tahun."











































