Thailand masuk ke final AFF Suzuki Cup 2016 tanpa sekalipun terkalahkan. Lebih dari itu, mereka bahkan mengumpulkan 100% kemenangan dari lima pertandingan yang dijalani. Pada laga-laga yang dijalani skuat besutan Kiatisuk Senamuang berhasil menjaringkan 12 gol dan cuma kemasukan dua kali.
Dua biji gol yang bersarang di gawang Thailand dilesakkan oleh pemain-pemain Indonesia. Itu terjadi di laga pertama fase grup, yang tuntas dengan skor 4-2.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketika berhadapan dengan Singapura di pertandingan kedua, Thailand butuh gol di menit-menit akhir untuk memastikan kemenangan dan meraih tiket ke semifinal berkat keunggulan tipis 1-0.
Laga terakhir menghadapi Filipina sudah tidak menentukan lagi untuk Thailand, hal mana membuat Kiatisuk menurunkan banyak pemain pelapis. Tapi Thailand masih terlalu tangguh dan bisa menuntup laga dengan keunggulan 1-0.
Pada babak semifinal, Thailand dihadang Myanmar. Tapi Myanmar bukan lawan sepadan untuk 'Tim Gajah Putih'. Thailand menang 2-0 saat menjalani laga away dan unggul 4-0 saat main di Bangkok.
![]() |
(din/rin)