Target menang Persib ini diungkapkan oleh Walikota Bandung, Dada Rosada, dalam sambutannya saat syukuran ulang tahun Persib ke-78 di mes Persib, Selasa (15/3/2011). Dada berharap Eka Ramdani dkk. bisa menggulung Persija tiga gol tanpa balas.
"Lawan Persija nanti, Persib mesti memang 3-0. Ya, seperti waktu saya menjadi ketua umum, 'kan pernah kalahkan Persija 3-0," kata Dada.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dada juga menjanjikan bonus besar jika target menang yang dicanangkannya bisa terwujud.
"Asalkan menang, saya pasti akan memberi bonus," janjinya.
Sontak saja, perkataan Dada tersebut disambut tepuk tangan dan senyuman dari pasukan Maung Bandung yang semuanya hadir dalam syukuran itu.
Manajer Persib Umuh Muhtar menjanjikan hal serupa. Ia mengaku sudah menyiapkan bonus bila Persib menang.
"Iya dong. Pasti," ungkap Umuh.
Laga Persib versus Persija rencananya akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (18/3/2011).
(bbp/rin)











































