Timnas U-19 menang 4-1 atas UEA pada pertandingan ujicoba di Stadion Tyeyab Awana FA AAE, Dubai, Senin (14/4/2014) malam WIB. Satu-satunya gol UEA pada laga tersebut diciptakan oleh Abdulah Ganem. Abdulah yang lepas dari kawalan Hansamu Yama menanduk bola hasil tendangan bebas rekannya.
Pada laga ujicoba sebelumnya melawan Oman, timnas U-19 juga kebobolan lewat proses yang mirip. Mereka kecolongan sebuah tendangan sudut.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Oleh karena itu, lanjut Eko, timnas U-19 akan berusaha keras untuk membenahinya. Dengan persiapan Piala Asia U-19 yang masih menyisakan beberapa bulan lagi, dia yakin timnya bisa bermain lebih baik.
"Yang jelas kami akan terus melatih pemain untuk menghadapi situasi seperti itu," kata dia.
Timnas U-19 akan kembali berhadapan dengan Uni Emirat Arab pada Rabu (16/4/2014) besok.
(ads/mfi)











































