Takluk dari Persegres, Persela Dinilai Kurang Disiplin

Torabika Soccer Championship

Takluk dari Persegres, Persela Dinilai Kurang Disiplin

Eko Sudjarwo - Sepakbola
Sabtu, 30 Apr 2016 22:10 WIB
Foto: Ist
Lamongan -

Persela Lamongan mengawali kompetsi Torabika Soccer Championship (TSC) dengan kurang manis. 'Laskar Joko Tingkir' kalah 0-1 dari Persegres Gresk United.

Saat melakoni pertandingan di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (30/4/2016) sore WIB, gol kemenangan Persegres dicetak oleh Yusuf Efendi di menit 31.

Kendati mampu mencatatkan delapan kali percobaan, empat di antaranya tepat sasaran di sepanjang pertandingan, Persela gagal mencetak gol balasan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sementara itu, Gresik United melakukan satu percobaan lebih banyak di sepanjang, tiga di antaranya mampu menemui bidang, dan satu berbuah gol.

Pelatih Persela, Stefan Hansson, menilai bahwa kurangnya kedisplinan tim pujaan LA Mania itu saat melakoni laga menjadi penyebab utama kekalahan.

"Pemain tidak fokus, tidak disiplin," kata Hanson dalam konferensi pers usai pertandingan.

"Sebenarnya kami punya kesempatan. Kesempatan kita 50 - 50 dengan Persegres," tambahnya.

(cas/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads