K-85 Segera Daftarkan Edy Rahmayadi ke Komite Pemilihan

K-85 Segera Daftarkan Edy Rahmayadi ke Komite Pemilihan

Amalia Dwi Septi - Sepakbola
Kamis, 04 Agu 2016 12:43 WIB
K-85 Segera Daftarkan Edy Rahmayadi ke Komite Pemilihan
Edy Rahmayadi (Foto: Jabbar Ramdhani/detikcom)
Jakarta - Kelompok 85 kembali menyatakan tekad bulatnya untuk tetap mendukung Letjen Edy Rahmayadi sebagai calon ketua umum PSSI. Mereka berencana mendaftarkan Edy secepatnya.

PSSI telah memutuskan menggelar kongres pemilihan ketum pada 17 Oktober. Nama-nama kandidat sudah bisa diajukan dua minggu dari sekarang ke Komite Pemilihan yang dipimpin oleh Agum Gumelar.

"Kalau saya sudah jelas, saya jagokan Edy Rahmayadi. Kami sudah dengar pendapat kawan-kawan K-85, 92 voter mereka menginginkan Edy. Secepatnya akan segera kami daftarkan," ujar Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pria 68 tahun itu menilai Edy merupakan sosok yang tepat memimpin PSSI karena memiliki disiplin tinggi dan mengerti sepakbola. Untuk itu, K-85 disebutnya tak ragu lagi mencalonkan pria perwira tinggi TNI Angkatan Darat itu, yang saat ini menjabat sebagai Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad).

Sebelumnya, acting presiden PSSI Hinca Pandjaitan menegaskan bahwa siapapun calon ketum PSSI yang baru harus melengkapi persyaratan dan membaca statuta PSSI.

(ads/a2s)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads