Semula, berdasarkan regulasi TSC 2016 terkait proses pendaftaran pemain Pasal 30 Poin 3, dijelaskan bahwa periode perdaftaran pemain tahap kedua dimulai pada saat putaran pertama TSC berakhir, sampai dengan 14 hari setelah putaran kedua TSC bergulir, atau pada 16 September.
Namun, regulasi itu kini diubah. Setiap klub diperbolehkan melakukan jual-beli pemain khusus lokal sampai akhir September. Artinya, tenggat waktu tersebut diperpanjang sekitar dua minggu, menjadi 30 September 2016.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami perpanjang sampai akhir September khusus pemain lokal. Sementara pemain asing deadline-nya tetap 16 September," ujar Direktur Utama PT GTS, Joko Driyono, di Jakarta, Rabu (31/8).
Ditambahkan Joko, waktu lebih itu diperuntukkan bagi klub-klub untuk memantau pemain-pemain lokal yang tampil di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) di Jawa Barat, yang berlangsung dari 20 sampai 28 September, bersamaan dengan jadwal libur TSC, sebelum dilanjutkan lagi pada 30 September (pekan ke-21).
(ads/a2s)