PS TNI Kalah karena Lengah

PS TNI Kalah karena Lengah

Amalia Dwi Septi - Sepakbola
Jumat, 14 Okt 2016 22:18 WIB
Foto: ist.
Cibinong - PS TNI kembali menelan kekalahan di laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC). Kekalahan ini disebabkan karena PS TNI lengah.

Kekalahan PS TNI kali ini ditelan saat berduel melawan Persija Jakarta di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Jumat (14/10/2016). Sempat unggul satu gol, PS TNI justru kalah 1-2 karena 'Macan Kemayoran' sukses mencetak dua gol balasan.

Gol PS TNI dibukukan oleh Suhandi, sementara gol Persija dicetak oleh Greg Nwokolo dan Gunawan Dwi Cahyo.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut asisten pelatih PS TNI, Edy Syah, timnya sejatinya menguasai jalannya pertandingan. Namun di babak kedua mereka tidak fokus sehingga lawan mampu membukukan dua gol.

"Kami lengah di babak kedua dan di menit-menit akhir. Kalau bisa dibilang kami sangat menguasai. Tapi karena penjagaan orang ke orang tidak terkomunikasi dengan baik," ujar Edy.

Dia juga tak menampik timnya tertekan dengan hadirnya suporter lawan. Meski bertindak sebagai tuan rumah, ribuan The Jakmania yang terlihat membanjiri tribun.

"Ya kami sedikit berpengaruh masalah suporter, walaupun secara kami bermain di kandang, dukungan penonton hampir semua ke Persija. Kami tidak melihat pendukung kami. Karena pemain kami ini masih muda dan masih labil jadi sedikit terpengaruh," ujar Edy.

Hal itu juga dirasakan oleh penggawa PS TNI, Legimin Raharjo. Dia menyebut pertandingan melawan Persija cukup berat bagi timnya.

"Mungkin pertandingan kali ini sangat berat, kami seperti bermain di kandang Persija.kami memang sempat unggul walaupun kami tetap kalah," kata Legimin.


(ads/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads