Indonesia untuk sementara memimpin klasemen Grup F, setelah meraih dua kemenangan. Menghadapi Brunei Darussalam mereka menang 5-0, sementara ketika berduel dengan Timor Leste kemenangan 5-0 bisa diraih.
Laga selanjutnya, timnas U-19 akan berhadapan dengan Korea Selatan pada Sabtu (4/11/2017). Tim tuan rumah sudah menebar ancaman, mereka sukses mengalahkan Brunei dengan skor telak 11-0.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Edy menilai dua laga kemenangan timnas U-19 melawan Brunei dan Timor Leste adalah sebuah keharusan. Dia akan menunggu penampilan timnas melawan Korsel, yang disebut sebagai tim kuat.
"Kalau menang lawan Brunei dan Timor Leste, harus. Masa kalah. Saya harap mereka juga menang lawan Korsel," ujar Edy.
Edy pun memprediksi timnas U-19 menang tipis dari Korsel.
"Ya, 1-0 lah," kata pria yang juga menjabat sebagai Pangkostrad itu. (ads/din)











































