Aremania tersebar di warung-warung yang berada di kompleks Stadion Kanjuruhan. Mereka menyaksikan lewat layar kaca saat final Piala Presiden antara Persebaya Surabaya dan Arema FC pada Jumat (12/4/2019) yang kickoff pukul 20.00 WIB.
Pantauan detikSport, layar lebar dipasang di area parkir barat Stadion Kanjuruhan sudah dipenuhi suporter untuk menyaksikan permainan tim kebanggaan. Aremania yang tak mendapatkan tempat di di area layar raksasa pun memilih untuk melipir ke warung-warung yang memiliki televisi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banyak dari suporter rela berdiri hanya untuk bisa menyaksikan pertandingan. Bahkan kondisi itu sampai meluber ke depan warung-warung yang menjual makanan dan minuman.
Keadaan ini kontras dengan puluhan ribu suporter yang memberikan dukungan langsung dari tribune stadion.
Nyanyian menggema dari dalam stadion, suporter yang hanya bisa menyaksikan melalui layar televisi lebih memilih serius menonton tim kesayangan mereka.
Kepada detikcom, salah satu suporter mengaku, nekat datang ke Kanjuruhan untuk memberikan dukungan kepada skuat Arema. Meski tak memiliki tiket.
"Yang penting datang, lihat dari televisi enggak masalah," ucap suporter itu seraya serius menyaksikan pertandingan live oleh stasiun televisi swasta itu.
Sebagian suporter lain, banyak terlihat lalu lalang di area kompleks Stadion Kanjuruhan tidak ada ketegangan yang terjadi di luar stadion. Teriak suporter pecah ketika Nur Herdianto bisa menjebol gawang Persebaya hingga merubah kedudukan menjadi 1-0 di penghujung babak pertama.
"Gol....gol...gol," teriak suporter yang berada di luar stadion.
Dengan gol itu, Arema pun unggul agregat atas Persebaya 3-2.
Baca juga: Susunan Pemain Arema Vs Persebaya |