Evans mencetak satu gol saat PSM menumpas Persija Jakarta 2-0 di final leg II, Selasa (6/8/2019). Hasil itu memastikan Juku Eja juara dengan keunggulan agregat 2-1. Namun Darije juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pemainnya, termasuk yang tak bermain.
"Setelah pertandingan ini saya tak terlalu puji perseorangan kepada pemain, tapi semua pemain meskipun tidak terpilih mereka bagus. Namun tentu saja Aaron mempunyai bagian besar dan kemenangan kemeriahan hari ini," kata Darije, usai pertandingan.
Selain Aaron, pelatih juku eja ini juga mengapresiasi kinerja Guy Junior saat melawan Macan Kemayoran. Namun sayang Guy gagal menuntaskan permainan karena mengalami cedera.
"Hal ini yang memang memberikan salah satu rasa senang ini, saya punya respek kepada Junior apa yang dia lakukan kepada PSM Makassar. Dia juga membetikan peranan besar, permainan bagus sampai dia digantikan," jelasnya.
Sementara terkait kondisi Guy Junior, Darije belum bisa berbicara banyak. Dia juga masih menunggu hasil diagnosa dokter yang melakukan penanganan.
"Saya tidak mau bicara sebelum mendapatkan diagnosa yang akurat," terangnya.
Simak Video "Bentrok Sesama Suporter PSM Makassar di Parepare"
[Gambas:Video 20detik]
(Ibnu Munsir/mrp)