Bahagianya Semen Padang Bisa Imbangi Persib

Bahagianya Semen Padang Bisa Imbangi Persib

Wisma Putra - Sepakbola
Kamis, 19 Sep 2019 05:15 WIB
Halaman ke 2 dari 2
2.

Alasan Ghozali Siregar Diganti

Bahagianya Semen Padang Bisa Imbangi Persib
Foto: Wisma Putra

Pelatih Persib, Robert Rene Alber, tak memainkan Ezechiel N'Douassel sebagai starter. Dia baru masuk di babak kedua menggantikan Ghozali di awal babak kedua.

Ezechiel dapat kesempatan untuk melesakkan gol lewat eksekusi penalti. Namun, tembakannya belum mengarah ke gawang Semen Padang.

"Dalam rencana awal memang kami akan memasukan Ezechiel di awal babak kedua. Ghozali juga kurang menyatu di permainan, tidak banyak serangan dari sisi kiri kecuali gol yang bisa dia ciptakan," kata Robert.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Tapi itu semuanya sudah menjadi rencana di awal bahwa Ezechiel memang akan dimasukan di awal babak kedua, karena dia sedang lapar, sangat termotivasi karena absen di laga sebelumnya, karena dia juga tidak bisa cepat kembali usai tanggal 10, jadi saya harap dia bisa mengangkat tim lebih baik lagi," tegasnya.

(ran/ran)
Hide Ads