PSSI Belum Mantap Kirim Timnas U-19 ke Korsel, Ingin TC di Spanyol

ADVERTISEMENT

PSSI Belum Mantap Kirim Timnas U-19 ke Korsel, Ingin TC di Spanyol

Muhammad Robbani - Sepakbola
Selasa, 17 Nov 2020 13:50 WIB
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, memberi keterangan pers setelah Timnas Indonesia U-19 kembali dari Kroasia.
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan, masih menyimpan hasrat mengirim Timnas Indonesia U-19 ke Spanyol. (Foto: dok.PSSI)
Jakarta -

PSSI belum mantap memilih Korea Selatan sebagai destinasi lokasi latihan Timnas Indonesia U-19. Spanyol masih menjadi favorit untuk dituju.

Sebelumnya dikabarkan bahwa Pemerintah Kota Daegu, Korea Selatan, sudah siap menerima kehadiran Timnas U-19. Meski begitu, PSSI tetap menjadikan Korea sebagai opsi terakhir.

Setelah Belanda tak kunjung memberikan jawaban, kemudian muncul Spanyol yang dalam proses penjajakan dengan PSSI. Ketimbang Korea, PSSI lebih ingin mengirim Timnas U-19 ke Spanyol.

"Sudah ada dua negara yang memberikan tanda hijau. Pertama Korea dan kedua Spanyol yang kini sedang kami jajaki. Kami sudah merumuskan apa plus minusnya ke Korea, kalau ke sana kan harus dikarantina 14 hari," kata Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan kepada wartawan, Selasa (17/11/2020).

"Sementara Spanyol bisa langsung latihan, kalau Korea sementara situasi suhu terus menurun dikhawatirkan masuk bulan Desember sudah masuk 0 (derajat). Tapi kalau Spanyol mungkin 21 derajat, tidak jauh seperti di Bandung lah," ujarnya menambahkan.

Tak hanya itu, PSSI juga masih ingin melihat dan memanggil para pemain keturunan. PSSI menilai akan kesulitan untuk mengajak para pemain keturunan dari Eropa jika Timnas U-19 berlatih di Korea.

Meski gagal ke Belanda, setidaknya para pemain keturunan tak harus pergi terlalu jauh jika Timnas U-19 ke Spanyol. Setidaknya masih ada tujuh pemain lagi yang ingin dilihat kemampuannya oleh tim pelatih Timnas U-19.

"Kami masih menunggu perkembangan kepastian dari Spanyol, karena kalau ke Korea kami tidak bisa melihat pemain baru, pemain luar yang ada keturunan Indonesia," tutur Iriawan.

"Kami juga sebenarnya belum mendapat persetujuan dari federasi Korea (KFA) sehingga sampai sekarang belum ada kepastian meskipun Shin Tae-yong sedang melakukan penjajakan di sana," ucapnya.



Simak Video "Buka-Bukaan Iwan Bule, Dari PSSI hingga Siap Maju untuk Jabar 1"
[Gambas:Video 20detik]
(cas/mrp)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT