Persija Vs PSM di Piala Menpora 2021: Misi Revans Macan Kemayoran

Persija Vs PSM di Piala Menpora 2021: Misi Revans Macan Kemayoran

Muhammad Aminudin - Sepakbola
Minggu, 11 Apr 2021 12:00 WIB
Persija Jakarta melawan PSM Makassar
Persija Vs PSM di fase grup Piala Menpora 2021. (Foto: dok. Persija Jakarta)
Malang -

Persija Jakarta lolos ke semifinal Piala Menpora 2021 untuk menghadapi PSM Makassar. Kedua tim sebelumnya sudah berhadapan di fase grup.

Tiket lolos ke babak empat besar Piala Menpora 2021 berhasil disabet Persija setelah meraih kemenangan dengan skor 1-0 atas Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4).

Gol tunggal Marko Simic memastikan Persija Jakarta menjadi satu dari empat tim di babak semifinal Piala Menpora. Lawannya pun sudah ketahuan, yakni PSM yang lolos ke babak itu usai menang adu penalti atas PSIS Semarang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menurut Sudirman, pelatih Persija Jakarta, laga lawan PSM Makassar nuansa tersendiri buat timnya karena sudah pernah berjumpa di fase grup Piala Menpora 2021. Saat itu Persija kalah 0-2.

"Persiapan tim akan berlatih, karena kita sudah pernah ketemu sama PSM kan waktu itu kita kalah, tentunya kami ingin membalas kekalahan yang pernah dialami Persija," katanya.

ADVERTISEMENT

"Dan saya pikir pemain tahu gimana cara menghadapi PSM. Dan kita punya pemain-pemain yang mudah-mudahan pada lawan PSM sudah mulai Fit."

Gawang Persija Jakarta dua kali dibobol PSM Makassar di fase grup Piala Menpora 2021, lewat gol Patrich Wanggai dan Yakob Sayuri. Tapi untuk duel dua leg di babak semifinal nanti, Persija enggan cuma fokus ke pemain individu PSM.

"Tentunya kita waspada terhadap semua pemain PSM karena pemain PSM bukan hanya Patrich Wanggai," kata Sudirman.

"Tetapi semua pemain PSM punya kelebihan kelebihan, punya kemampuan untuk merepotkan kita. Saya pikir kita akan mencoba meredam atau membalas kekalahan di awal pertandingan kemarin intinya seperti itu."

(krs/pur)

Hide Ads