Lebih Dekat dengan Arthur Irawan, Pemain Baru Persik Kediri

Lebih Dekat dengan Arthur Irawan, Pemain Baru Persik Kediri

Lucas Aditya - Sepakbola
Jumat, 10 Des 2021 15:00 WIB
Arthur Irawan menjalani sesi latihan bersama timnas Indonesia di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (11/5/2021)
Mengenal sosok Arthur Irawan, bek baru Persik Kediri. (Foto: Rifkianto Nugroho/detikSport)

Lima tahun di sepakbola Indonesia, mencatat 15 penampilan. Apakah Arthur sulit beradaptasi dengan sepakbola Indonesia setelah lama di Eropa?

Soal kuantitas penampilan saya baik itu ketika di Eropa atau Indonesia, semua ada di tangan tim pelatih. Dimanapun saya berada, saya serahkan sepenuhnya kepada pelatih. Yang jelas kapan pun mereka butuh saya untuk membela di lapangan, sebagai pesepakbola professional saya harus selalu siap.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pendapat Arthur soal Liga Indonesia?

Liga Indonesia sudah banyak improvement. Memang dalam beberapa hal masih perlu diperbaiki, tapi saya lihat perkembangan Liga Indonesia sangat baik. Tentu salah satu yang saya senang karena sekarang sebagian besar klub mulai mempercayai pemain mudanya di lapangan, hal ini sangat diperlukan supaya regenerasi pesepakbola terus berlanjut dan kualitas Liga Indonesia dapat lebih baik lagi secara perlahan.

ADVERTISEMENT

Apa ambisi Arthur di Sepakbola? Kalau pensiun nanti punya mimpi memiliki klub?

Saya ingin bantu talenta pesepakbola muda Indonesia untuk dapat meraih mimpinya setinggi mungkin. Saat ini saya sedang menjalankan satu misi untuk mewujudkan mimpi saya itu. Saya percaya, siapapun, dari manapun asalnya, bagaimanapun latar belakangnya kalau mereka yakin, tekun dan terus menghidupi mimpinya pasti mereka bisa menjadi pesepakbola hebat di Indonesia dan bahkan luar negeri.

Kesibukan Arthur di luar sepakbola?

Saya habiskan waktu dengan keluarga dan teman-teman. Tentunya tetap menjaga kondisi meskipun tidak ada pertandingan, dengan latihan bersama teman-teman, melakukan olahraga yoga dan lainnya.

Satu kata dari Arthur untuk menggambarkan suporter Indonesia?

Loyal.


(cas/mrp)

Hide Ads