PSIS Semarang sudah ditangani lagi oleh Dragan Djukanovic. Pelatih asal Montenegro itu akan memaksimalkan jeda Liga 1 2021/2022 untuk membenahi mental Mahesa Jenar.
Terakhir kali PSIS berlaga di Liga 1 2021/2022, pada 17 Januari 2022. Mereka menuai hasil imbang 0-0 dengan Arema FC.
PSIS Semarang baru akan berlaga lagi, Jumat (28/1/2022). PSIS akan melawan tim kuat Persebaya Surabaya.
Baca juga: PSIS Vs Arema FC Berakhir Imbang |
Dengan jeda sekitar 11 hari, PSIS pun membenahi kekurangan. Dragan menyoroti sisi mental para pemain tim asal kota Atlas itu.
PSIS tampil naik turun dalam lima pertandingan terakhir. Hari Nur Yulianto cs mencatatkan dua kemenangan, dua kekalahan, dan mencatatkan satu hasil imbang.
"Paling penting, saya akan memperbaiki kondisi psikologis pemain. Sejak saya keluar Agustus lalu, PSIS sangat berbeda di lima bulan ini. Taktikal dan mentalitas tim harus diperbaiki lagi kedepannya," kaya eks pelatih Borneo FC itu.
"Saya pikir recovery yang cukup panjang penting karena saya hanya menangani tim empat sampai lima hari. Memang di PSIS ini banyak yang harus diperbaiki di masa jeda," kata dia menambahkan.
PSIS kini duduk di posisi keenam klasemen Liga 1 2021/2022. Mereka mencatatkan 31 poin hasil dari 20 kali bertanding.
Bagi Dragan, ini merupakan kesempatan kedua di menjadi pelatih PSIS. Dia mencatatkan 8 pertandingan dengan hasil 4 kemenangan, 2 hasil imbang, dan menelan 2 kekalahan dalam data yang dilansir oleh Transfermarkt.
(cas/aff)