Modal Arema FC Untuk Kalahkan Persib Bandung

Modal Arema FC Untuk Kalahkan Persib Bandung

Oris Riswan Budiana - Sepakbola
Rabu, 09 Mar 2022 12:20 WIB
Skuad Arema FC.
Foto: Istimewa/PT LIB
Jakarta -

Arema FC vs Persib Bandung akan digelar malam nanti, Rabu (9/3). Awas Maung Bandung, Arema Singo Edan punya modal bagus buat menang!

Arema FC bisa jadi menyulitkan misi Persib Bandung untuk perburuan gelar juara BRI Liga 1 2021. Arema punya modal kuat untuk mengalahkan Persib saat bertemu di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu (9/3) pukul 20.30 WIB.

Arema FC menang di putran pertama dengan skor 1-0 atas Persib Bandung, lewat gol tunggal Dendi Santoso. Hasil tersebut, tentu jadi suntikan motivasi Singo Edan di pertemuan kedua.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Arema FC pun memburu kemenangan atas Persib agar bisa memperpendek jarak dengan Bali United dan menjauhkan diri dari tim di bawahnya. Setidaknya, untuk menggulingkan Bali United, Arema perlu menendang Persib lebih dulu dari posisi kedua.

Di Klasemen Liga 1 sementara, Arema FC ada di peringkat ketiga dengan 58 poin dan Persib Bandung di peringkat kedua dengan 60 poin.

ADVERTISEMENT

Striker Carlos Fortes menjalani musim debutnya di Indonesia bersama Arema FC dengan sangat baik. Dia membuktikan diri sebagai striker tajam yang patut diperhitungkan.

Total, sudah 17 kali dia menjebol gawang lawan dan sekali memberi assist. Jika penampilan Fortes menggila saat melawan Persib, bukan tak mungkin Maung Bandung dihadiahi kekalahan kedua oleh Arema musim ini.

Baca selengkapnya artikel: 'Hati-hati, Sib! Arema Punya 5 Modal Ini untuk Menang' di sini.

(aff/aff)

Hide Ads