Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia Shayne Pattynama telah tiba di Jakarta, Senin (30/5/2022). Ia akan mengaku senang bisa ke Indonesia.
Pemain asal Belanda itu akan mengikuti jejak Jordi amat dan Sandy Walsh. Berbagai agenda yang akan dijalaninya juga tak jauh berbeda dengan yang dilakukan Jordi Amat dan Sandy Walsh.
Pemain Viking FK yang berlaga di kompetisi tertinggi Norwegia ini akan melakukan beberapa kegiatan seperti kunjungan ke Kedutaan Besar Belanda di Indonesia, wawancara tertutup dengan Badan Intelijen Negara (BIN), hingga menjalani tes kesehatan.
"Sangat senang bisa tiba di sini di Indonesia untuk menyelesaikan proses naturalisasi. Saya tak bisa datang lebih cepat sebelumnya karena ada komitmen dengan klub dan harus bermain," tulis Shayne Pattynama di akun media sosial miliknya.
"Apapun itu, saya sangat senang akhirnya ke Jakarta untuk pertama kalinya. Sangat menantikan masa depan," lanjutnya.
Sebagai informasi, Shayne Pattynama berposisi sebagai bek kiri. Musim ini ia sudah mencatat sembilan penampilan di Eliteserien atau kompetisi level tertinggi sepakbola Norwegia 2022.
Pemain kelahiran 1998 itu bermain di dua klub Eerste Divisie atau kompetisi level 2 di Belanda sebelum bergabung ke Viking pada 2021. Ia bermain di Jong Utrecht pada 2017-2019 lalu Telstar pada 2019-2021.
Sebelumnya, rangkaian kegiatan terkait proses naturalisasi yang sama telah dijalani oleh Jordi Amat dan Sandy Walsh sekitar dua pekan lalu. Keduanya pun sudah menyelesaikan agenda dengan kooperatif dan memenuhi semua dokumen penting yang kemudian sudah diserahkan secara resmi ke Kemenkumham dengan status lengkap.
Simak Video "DPR Restui Pesepakbola Shayne Pattynama Jadi WNI"
[Gambas:Video 20detik]
(cas/aff)