Barito Putera bermain imbang 1-1 dengan RANS Nusantara dalam laga Piala Presiden 2022. Dalam laga ini, Laskar Antasari bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-68.
Barito Putera mengambil inisiatif serangan sejak awal laga. Hasilnya bek asing RANS Victor Salinas terpaksa menjegal pemain Barito Putera Rafael da Silva di kotak terlarang saat laga baru berjalan sesaat.
Wasit tak ragu menunjuk titik putih sebagai tanda pemberian hadiah penalti buat Barito Putera. Rafael yang turun sendiri sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik untuk membawa Barito Putera unggul 1-0.
Selepas gol ini, RANS mencoba menyeimbangkan kedudukan. Sayang David Laly membuang peluang karena gagal mengontrol bola saat mendapat peluang di depan gawang.
Victor Salinas nyaris menebus dosanya dengan gol peyeimbang. Tapi tendangan first time-nya saat menyambut bola dari David Laly masih belum menemui sasaran.
Selepas 30 menit, giliran Barito Putera yang membuat pertahanan RANS ketar-ketir. Berawal dari umpan Ambrizal Umanailo, Ryota Noma menyambut bola dengan kaki kanan tapi masih melenceng.
RANS Nusantara berhasil menyeimbang kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-39. Septian Bagaskara yang tak terjaga di kotak penalti berhasil menanduk bola umpan dari Ady Setiawan.
Di awal 10 menit awal babak kedua Barito Putera mendapat peluang beruntun. Renan Da Silva dan Rafael membuat kiper RANS Hilman Syah berjibaku untuk mengamankan gawangnya.
Peluang terbaik didapatkan Renan dalam situasi tendangan sudut yang dilepaskan Luthfi Kamal. Sayang sundulan Renan cuma mengenai mistar gawang RANS.
Laskar Antasari harus bermain dengan 10 orang setelah Donni Monim mendapatkan kartu kuning kedua. Ia menjatuhkan Septian Bagaskara sehingga harus diusir wasit pada menit ke-68.
Pemain gaek RANS Cristian Gonzales nyaris membawa timnya berbalik unggul. Memanfaatkan kemelut, El Loco melepaskan tendangan keras yang masih bisa ditahan Adhitya Harlan pada pengujung laga.
Tak ada gol tambahan sampai akhir pertandingan. Hasil ini membuat Barito dan RANS berbagi tempat di posisi pertama Grup A Piala Presiden 2022 dengan raihan 1 poin dari sekali berlaga.
Susunan pemain
Barito Putera: 20-Aditya Harlan; 36-Renan Alves, 47-Donni Harold Monim, 66-Bagas Kaffa, 25-Franc Sokoy; 71-Luthfi Kamal (Dendi Agustian 87'), 11-Rafael Oliveira (Buyung Ismu 87'), 13-Bayu Pradana; 22-Ryota Noma (Muhamad Firli 69'), 7-Ambrizal Umanailo (Ferdiansyah 79'), 9-Rafael Silva
RANS Nusantara: 97-Hilman Syah; 23-Ady Setiawan, 13-Kurniawan, 24-Muhammad Hamdan Zamzani, 14-Victor Salinas; 90-Alfin Tuasalamony, 22-Arthur Bonai, 15-Muhammad Fadillah Akbar (Bima Ragil 71'); 73-David Laly, 12-Jujun Junaedi (Syamsir Alam 90'), 99-Septian Bagaskara (Cristian Gonzales).
(aff/pur)