Persebaya Surabaya vs PSIS Semarang akan main dalam lanjutan Liga 1 pekan keenam. Berikut link live streaming-nya.
Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada hari Selasa (23/8/2022) sore WIB, kick-off pukul 15.30 WIB.
Persebaya Surabaya belum bisa menampilkan tampil dengan maksimal dalam lima laga terakhirnya di Liga 1 dengan hanya meraih sekali menang, sekali imbang dan tiga kalah. Pada pekan sebelumnya, 'Bajul Ijo' takluk saat dijamu Borneo FC dengan skor 1-2, Jumat (19/8). Kini, skuad besutan Aji Santoso harus puas menempati posisi ke-14 dari 18 kontestan dengan koleksi 4 poin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menghadapi PSIS Semarang, pelatih Persebaya Surabaya yakni Aji Santoso menargetkan para pemainnya untuk bisa meraih tiga poin. Ia optimistis anak asuhnya bisa bermain maksimal setelah rentetan hasil buruk menimpa mereka.
"Secara permainan kami sudah berkembang banyak, anak-anak sudah bermain bagus. Tapi sayang hasil selama ini belum sesuai dengan harapan," kata Aji yang dikutip dari situs resmi Persebaya Surabaya, Selasa (23/8/2022).
"Kami juga sudah melakukan persiapan dan evaluasi. Besok (hari ini) kami akan berjuang demi tiga poin di kandang," imbuhnya.
Sementara itu, PSIS Semarang datang ke Surabaya dengan modal percaya diri setelah berhasil menaklukan Persik Kediri lewat skor 2-1 pada laga pekan sebelumnya, Kamis (18/8). Dari lima laga terakhirnya, 'Laskar Mahesa Jenar' meraih hasil dua kemenangan, sekali imbang dan dua kali kalah dengan koleksi 7 poin dan bertengger di posisi ke-8 dalam papan klasemen Liga 1.
Jelang laga kontra Persebaya Surabaya, Sergio Alexandre selaku pelatih PSIS Semarang berharap para pemainnya bisa kembali tampil maksimal. Terlebih, ia ingin Taisei Marukawa yang diketahui mantan pemain 'Bajul Ijo' bisa melanjutkan performa apiknya dalam laga nanti.
"Taisei Marukawa adalah pemain yang sudah selesai proses adaptasinya baik secara tim dan secara taktikal. Kami berharap Marukawa mampu melanjutkan tren positif di PSIS sebagaimana yang dia tunjukkan saat memperkuat Persebaya," ucap Sergio, yang dikutip dari situs resmi Liga 1, Selasa (23/8/2022).
"Namun saya harap kami bisa menampilkan permainan terbaik sesuai dengan persiapan yang sudah kami lakukan dengan baik pula," tambahnya.
Baca juga: Luis Milla Jadi Pelatih Baru Persib Bandung |
Berkaca pada pertemuan terakhirnya kedua tim di liga musim lalu, PSIS Semarang dapat meraih kemenangan dengan skor 3-2 atas Persebaya Surabaya pada paruh pertama kompetisi. Di paruh kedua, kedua tim hanya bisa bermain imbang 0-0.
(Simak informasi mengenai statistik, prediksi susunan pemain dan link live streaming-nya di halaman selanjutnya)