Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Vs Dewa United Tuntas 1-1

ADVERTISEMENT

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Vs Dewa United Tuntas 1-1

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Sabtu, 28 Jan 2023 18:06 WIB
Bhayangkara FC, Dewa United
Dewa United bermain imbang melawan Bhayangkara FC. Foto: Dok. Dewa United
Cikarang -

Tak ada pemenang dalam duel Bhayangkara FC vs Dewa United. Skor akhir adalah 1-1.

Dalam lanjutan Liga 1 2022 yang dihelat di Stadion Wibawa Mukti, Sabtu (28/1/2023) sore WIB, kedua tim bermain aman di babak pertama.

Tak ada gol tercipta hingga turun minum. Bhayangkara cuma melepaskan satu tembakan tepat sasaran dari total tiga, sementara Dewa United punya satu on target dari total lima.

Pada babak kedua, laga baru berjalan lebih sengit karena Bhayangkara dan Dewa United sama-sama keluar menyerang. Dewa United lebih dulu membuka skor pada menit ke-56 lewat Risto Mitrevski.

Bola liar di kotak penalti Bhayangkara gagal disapu bek tuan rumah, sehingga jatuh di kaki Mitrevski dan langsung diarahkan ke tiang jauh tanpa bisa dijangkau Awan Setho.

Ini adalah gol ketiga Mitrevski sepanjang musim ini. Bhayangkara baru bisa menyamakan skor 1-1 pada menit ke-79 lewat Matias Miter yang mencocor umpan tarik Sani Rizki Fauzi.

Skor 1-1 bertahan hingga laga Bhayangkara vs Dewa United tuntas. Bhayangkara masih di posisi ke-15 klasemen Liga 1 dengan 20 poin, selisih dua angka dari Dewa United di posisi ke-14.

Setengah jam sebelum laga ini selesai, Persita Tangerang bermain imbang tanpa gol kontra Persis Solo. Persita di posisi ke-10 dengan 26 poin, sementara Persis di posisi ke-11 dengan 26 poin.



Simak Video "Karier Egy Maulana Vikri: Dari Brebes, Eropa, Pulang ke Tangsel"
[Gambas:Video 20detik]
(mrp/adp)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT