Usai Debut di Timnas, Follower Rafael Struick Nyaris 10 Kali ADO Den Haag

Usai Debut di Timnas, Follower Rafael Struick Nyaris 10 Kali ADO Den Haag

Lucas Aditya - Sepakbola
Kamis, 29 Jun 2023 10:30 WIB
Rafael Struick
Follower Rafael Struick di Instagram nyaris 10 kali lipat ADO Den Haag usai debut di Timnas Indonesia. (Foto: dok PSSI)
Jakarta -

Rafael Struick menjadi sangat populer setelah menjalani debut di Timnas Indonesia. Followers Instagram pribadinya melejit, bahkan 10 kali dari klub asalnya, ADO Den Haag.

Struick merupakan keturunan yang sudah mendapatkan paspor Indonesia. Dia baru sah menjadi WNI pada Mei lalu.

Debut bersama Timnas Indonesia dijalani Struick saat Indonesia vs Palestina. Dia menjadi starter dan mendapat kesempatan bermain di babak pertama.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelum debut, Instagram Struick, @rafaelstruick, diikuti oleh 38,1 ribu akun. Dia mengikuti 270 orang.

Struick menjalani debut yang mengesankan. Meski tak mencetak gol saat Indonesia melawan Palestina dan Argentina, dia menyuguhkan permainan yang bagus.

ADVERTISEMENT

Kini, pengikut Instagram Struick sudah meningkat drastis. Ada sebanyak 706.599 orang yang mengikuti pemain keturunan Semarang, Jawa tengah itu.

Sementara itu, angka pengikut ADO Den Haag ada di angka 72.879 ribu. Artinya, pengikut Struick nyaris 10 kali lipat dari klub asalnya.

Hal yang sama juga terjadi pada pemain debutan Timnas lainnya, Ivar Jenner. Kini, followers Jenner di akun @ivarjnr ada di angka 301.225. Sebelum bermain di Timnas, Jenner mempunyai pengikut 83,4 ribu saja.

Jenner kini mempunyai pengikut lebih banyak bahkan dari FC Utrecht. Klub Belanda itu mempunyai followers 207 ribu.

Rafael StruickRafael Struick mempunyai followers nyaris 10 kali lipat dibandingkan ADO Den Haag, Kamis (29/6) 2023. (Foto: dok.Instagram)



(cas/yna)

Hide Ads