Timnas Indonesia Menurun Bersama Pelatih-pelatih Belanda!

Timnas Indonesia Menurun Bersama Pelatih-pelatih Belanda!

Lucas Aditya - Sepakbola
Senin, 13 Okt 2025 15:40 WIB
Patrick Kluivert dan Alex Pastoor dalam jelang laga Timnas Indonesia melawan Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Timnas Indonesia menurun bersama pelatih-pelatih asal Belanda. (Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom)
Jakarta -

Timnas Indonesia menurun di tahun 2025 bersama pelatih-pelatih asal Belanda. Tak cuma di level senior, tapi juga di kelompok umur U-23!

PSSI melakukan pergantian staf pelatih pada awal tahun 2025. Shin Tae-yong dipecat dengan alasan dinamika tim selepas kekalahan Indonesia dari China di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tak butuh waktu lama, PSSI sudah mengumumkan pelatih kepala yang baru pada Januari 2025. Patrick Kluivert ditunjuk menjadi pelatih untuk Jay Idzes cs.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kluivert tak datang sendirian. Dia ditemani oleh Alex Pastoor, Denny Landzaat, dan Gerald Vanenburg dalam daftar kepelatihan Timnas Indonesia. Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, memberi penilaian tinggi untuk komposisi ini yang disebut sebagai staf kepelatihan terbaik.

Pada prosesnya, Vanenburg ditunjuk menangani Timnas U-23. Bersama Vanenburg, Garuda Muda gagal total.

ADVERTISEMENT

Timnas U-23 cuma menjadi runner-up Piala AFF 2025. Lebih parahnya lagi, Indonesia juga gagal lolos ke Piala Asia U-23 tahun depan. Permainan Timnas U-23 juga digugat, cuma menguasai bola tanpa ancaman.

Setahun sebelumnya, Indonesia mencatatkan prestasi tinggi di Piala Asia U-23 2024. Indonesia menjadi kuda hitam sebagai tim debutan, bahkan finis empat besar di bawah arahan Shin Tae-yong. Dengan perbandingan itu, pantas kalau Vanenburg dianggap buruk.

Ada tuntutan Vanenburg segera dievaluasi bahkan dipecat, tapi PSSI tak kunjung mengambil keputusan dan menyerahkan evaluasi pada Direktur Teknik.

Di Timnas senior, Kluivert juga setali tiga uang. Dalam delapan, Indonesia mencatatkan tiga kemenangan, sekali hasil imbang, dan empat kali tumbang. Gawang Indonesia kebobolan 15 kali di bawah asuhan Kluivert, cuma bisa mencatatkan 11 gol.

Indonesia gagal ke Piala Dunia 2026 bersama Kluivert. Menjalani empat pertandingan, Indonesia menang dua kali dan empat kali tumbang melawan Kluivert.

Indonesia kebobolan sebanyak 15 kali di Kualifikasi Piala Dunia 2026 bersama Kluivert dalam enam laga. Sementara soal gol, cuma ada lima gol yang dibukukan.

Sebelumnya bersama Shin Tae-yong. Indonesia menjalani sebanyak 14 pertandingan di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Hasilnya, Indonesia menuai enam kemenangan empat hasil imbang, dan empat kali menelan kekalahan. Indonesia mencetak sebanyak 26 gol dan kebobolan 17 kali.

Dengan komparasi angka-angka itu, Indonesia jelas menurun di bawah asuhan meneer-meneer Belanda itu.

Di media Belanda, bahkan ada penilaian bahwa Kluivert cs tak layak melatih Indonesia.

"Kegagalan melawan tim yang secara kualitas jauh lebih lemah. Tak diragukan lagi, ini akan berujung pada pemecatan massal. Sebagian besar staf Belanda yang ada di Jakarta akan segera meninggalkan lapangan dengan label: tidak layak," kata Valentine Driessen, dikutip dari Voetbal Primeur.

Kini, PSSI didesak oleh suporter segera mengevaluasi Kluivert. Indonesia tak mempunyai agenda lagi sampai Piala AFF 2026, hingga federasi masih mempunyai banyak waktu untuk mengambil keputusan.




(cas/aff)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads