Arsenal Tanpa Trio Jerman di Awal Musim

Arsenal Tanpa Trio Jerman di Awal Musim

- Sepakbola
Jumat, 25 Jul 2014 14:43 WIB
Arsenal Tanpa Trio Jerman di Awal Musim
Arsenal FC via Getty Images/David Price
New Jersey -

Arsene Wenger memberi izin berlibur lebih lama untuk Per Mertesacker, Lukas Podolski, dan Mesut Oezil. Ketiganya pun tidak akan berada di skuat Arsenal pada awal musim.

Mertesacker, Podolski, dan Oezil diberikan libur lebih panjang karena masih bersama tim nasional Jerman sampai laga final Piala Dunia 2014. Ketiganya baru akan kembali ke klub pada 11 Agustus, lima hari jelang Premier League dimulai. Wenger juga memastikan ketiganya tak akan bermain di pekan pertama Premier League.

"Saya memberikan mereka istirahat yang cukup karena saya sudah punya pengalaman soal pemain yang bermain lama di Piala Dunia. Mereka butuh istirahat," ujar Wenger di Sky Sports.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Untuk pertandingan pertama, saya pikir mereka tidak akan siap untuk laga tanggal 16 Agustus. Mereka baru akan kembali pada 11 Agustus. Ketiganya," lanjut manajer asal Prancis ini.

Dengan demikian, Mertesacker, Podolski, dan Oezil tidak akan memperkuat Arsenal pada laga melawan Manchester City di Community Shield.

Namun, Wenger menyebut bahwa Mertesacker sudah bisa bermain di laga kualifikasi Liga Champions tak lama setelah laga melawan Crystal Palace di pekan pembuka Premier League.

(roz/din)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads