Karius, yang dibeli dari Mainz 05 pada bursa transfer musim panas lalu, awalnya memang diproyeksikan sebagai kiper utama Liverpool. Pasalnya penampilan Mignolet sendiri kerap dikritik karena blunder yang dilakukannya.
Sayangnya, Karius mendapat cedera patah jari tangan di sesi pramusim yang membuatnya absen sekitar 1-2 bulan. Alhasil, Karius pun harus melewatkan beberapa laga di awal musim.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ini menunjukkan bahwa Mignolet (dan lini pertahanan) Liverpool belum juga membaik sedari musim lalu. Maka kepulihan Karius pun seperti jadi angin segar untuk The Reds.
Karius sudah melakoni debut kompetitifnya saat Liverpool mengalahkan Derby County 3-0 di babak ketiga Piala Liga Inggris dua hari lalu. Performa Karius di laga itu bak memperlihatkan dirinya sudah siap bersaing dengan Mignolet untuk posisi kiper utama.
Terkait hal tersebut, Klopp selaku manajer belum mau membeberkan dan memilih membiarkan publik khususnya media menebak-nebak hingga laga kontra Hull City digelar, Sabtu (24/9) malam WIB di Anfield.
"Ini bukan tempatnya untuk mengumumkan susunan pemain. Kami harus bisa berpikir positif soal itu," ujar Klopp di Sky Sports.
"Ini keputusan yang sangat sulit karena saya sangat puas dengan kedua kiper kami. Ketika saya membuat keputusan akhir untuk laga berikutnya, itu bukan berarti kami akan terus seperti ini untuk lima tahun ke depan. Saya sangat senang dengan kedua kiper," sambungnya.
(mrp/roz)