Kontrak Baru Wenger Bukan Prioritas Arsenal Saat Ini

Kontrak Baru Wenger Bukan Prioritas Arsenal Saat Ini

Mohammad Resha Pratama - Sepakbola
Selasa, 25 Okt 2016 12:01 WIB
Kontrak Baru Wenger Bukan Prioritas Arsenal Saat Ini
Foto: Getty Images/Clive Rose
London - Arsene Wenger akan habis masa kontraknya akhir musim ini. Meski demikian, The Gunners tak menjadikan kontrak baru Wenger sebagai prioritas utama saat ini.

Wenger memasuki tahun ke-20 bersama Arsenal yang membuat jadi manajer terlama di Premier League saat ini. Kontraknya sendiri akan berakhir musim panas tahun depan.

Belum ada tanda-tanda ada pembicaraan terkait kontrak baru dengan pihak klub sampai saat ini. Itu yang membuat masa depan Wenger lantas dispekulasikan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Soal kontrak baru Wenger sendiri, Chairman Arsenal Chips Keswick, menyebut bahwa itu bukan prioritas utama klub saat ini. Pasalnya Arsenal dan Wenger tengah fokus penuh untuk melajukan tim sejauh-sejauhnya di kompetisi musim ini.

Apalagi Arsenal tengah tampil on fire menyusul sembilan kemenangan dan dua hasil seri dari 11 pertandingan terakhir di seluruh kompetisi.

"Kami semua tahu kontribusi fantastis Arsene untuk klub selama 20 tahun terakhir. Kami percaya dengan kemampuannya membawa kami lebih baik lagi," ujar Keswick seperti dikutip Soccerway.

"Kami akan duduk bersama dan membicarakan masa depan pada waktu yang tepat tapi fokus kami adalah mempertahankan performa saat ini serta bersaing memperebutkan trofi," sambungnya.

Wenger sendiri sudah sedekade lebih puasa gelar Premier League setelah terakhir mengangkat di musim 2003/2004. Selama menangani Arsenal, Wenger punya tiga gelar Premier League dan enam Piala FA.

"Anda lihat saja United (sepeninggal Sir Alex Ferguson). Akan sangat sulit mencari pengganti Wenger," timpal pemilik Arsenal Stan Kroenke.


(mrp/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads