Dengan nominal itu, Di Maria menjadi pemain dengan nilai transfer termahal Premier League. Pemain internasional Argentina itu diboyong dari Real Madrid dengan banderol 59,7 juta pounds atau hampir Rp 1 triliun (Rp 987 miliar).
Di Maria cuma bertahan satu musim di Old Trafford. Selain performa yang kurang oke, Di Maria juga dibekap cedera. Saat bersama-sama MU, dia cuma tampil dalam 32 pertandingan. Kalau dihitung-hitung, Di Maria dibayar 1,86 juta pounds setiap pertandingan dan golnya seharga 14,9 juta pounds.
Sudah begitu, MU harus jual rugi ke Paris Saint-Germain. Dia dilego ke PSG dengan harga 44 juta pounds atau lebih murah 15,7 juta pounds.
Status: pergi