Manajer Catalan itu tengah memasuki tahun kedua dari tiga tahun kontrak yang disepakati. Musim perdana Guardiola di Premier League berakhir pahit.
City gagal meraih satu gelar juara pun di akhir 2016-17. Situasi yang belum pernah terjadi di sepanjang karier Guardiola sebagai pelatih.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Belanja pemain City belum akan berhenti. Guardiola bernafsu untuk meraih trofi pertamanya untuk Si Manchester Biru.
"Saya kan mencoba selama mungkin untuk membantu, membantu City terus maju ke depan dan terus di atas," ungkap Guardiola di the Guardian.
"Saya pikir klub harus bekerja dan mendengarkan manajer di momen yang tepat, tapi juga mengambil keputusan-keputusan mereka sendiri di masa depan. Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi."
"Untuk seluruh manajer di dunia, hal itu (masa depan) tergantung pada hasil-hasil," lugas mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munich.
(rin/krs)











































