Enam gol dari enam pertandingan adalah bukti kalau Lukaku akan menjadi salah satu penyerang terbaik yang pernah dipunya MU. Sejak dibeli mahal dari Everton di musim panas lalu, dia tak butuh waktu lama untuk menyatu dengan rekan-rekannya dan menyumbang gol demi gol.
Namun begitu, Lukaku diprediksi akan kesulitan menyamai rekor gol Rooney untuk Setan Merah. Selama memperkuat MU sepanjang 13 tahun, Rooney menghasilkan 253 gol.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengejar jumlah gol tersebut akan sulit karena kondisi Premier League kini sudah berbeda dibanding beberapa tahun lalu. Demikian analisa Jose Mourinho.
"Saya pikir Wayne menghabiskan sekitar 10 tahun kariernya pada (era) Premier League yang berbeda dibanding sekarang," ucap Mourinho di Skysports.
"Era Premier League di mana mencetak gol lebih mudah. Bukan hanya karena perbedaan antara tim papan atas dan tim lainnya, tapi juga karena profil dan interpretasi taktik terhadap kompetisi ini. Saya pikir Premier League saat ini punya kecenderungan bermain defensif, dan lebih sulit " lanjutnya.
Di akhir pekan ini Rooney akan kembali ke Old Trafford sebagai lawan. The Red Devils akan menjamu Everton, Minggu (17/9/2017) malam pukul 22.00 WIB.
(din/krs)











































