Permintaan Maaf Azpilicueta

Permintaan Maaf Azpilicueta

Redzi Arya Pratama - Sepakbola
Senin, 11 Feb 2019 09:40 WIB
Cesar Azpilicueta minta maaf ke fans setelah Chelsea dihajar enam gol tanpa balas oleh Manchester City (Michael Regan/Getty Images)
Manchester - Chelsea menelan kekalahan telak 0-6 saat menghadapi Manchester City di Etihad Stadium, Minggu (10/2/2019) malam WIB. Cesar Azpilicueta meminta maaf pada suporter.

Malam tadi Chelsea menelan kekalahan terbesarnya di ajang Premier League. Tiga gol Sergio Aguero, dua gol Raheem Sterling, dan satu dari Ilkay Gundogan membuat Chelsea tersungkur 0-6.

Tak pernah sebelumnya The Blues menderita kekalahan seberat ini sejak 1991. Ketika itu Chelsea digilas 0-7 oleh Nottingham Forest.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



"Ini adalah salah satu malam terburuk dalam karier saya. Sulit menjelaskan apa yang terjadi," ujar Cesar Azpilicueta setelah laga, dikutip Dailystar.

"Lima sampai enam menit pertama berjalan baik, tapi tak cukup. Ini sangat membuat frustrasi dan mengecewakan. Kami kebobolan banyak gol dan kami tak bisa menerima itu."

"Ketika kalah 0-6, kami harus menerima kami tidak bermain baik dan melakukan banyak kesalahan. Kami sadar ini akan berat. Ketika menang di Stamford Bridge (2-0), kami bermain baik dan kompak. Sekarang tidak sama sekali. Apa yang bisa saya lakukan hanya meminta maaf kepada fans karena ini tak bisa diterima," lanjutnya.



Dari enam gol yang bersarah di gawang Chelsea, empat di antaranya tercipta di 25 menit pertama. Kekalahan ini juga membuat Chelsea gagal kembali menembus posisi empat besar, setelah sehari sebelumnya digusur Manchester United.


'Chelsea, Si Biru Korban Bulan-bulanan City' Simak Videonya:

[Gambas:Video 20detik]

(din/raw)

Hide Ads