MU Vs Arsenal: McTominay Bawa Setan Merah Memimpin di Babak I

MU Vs Arsenal: McTominay Bawa Setan Merah Memimpin di Babak I

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Selasa, 01 Okt 2019 02:53 WIB
MU memimpin 1-0 atas Arsenal di babak I. (Foto: Catherine Ivill/Getty Images)
Jakarta - Manchester United unggul 1-0 atas Arsenal pada babak I di Old Trafford, Selasa (1/10/2019) dinihari WIB. Gol Scott McTominay jadi pembeda.

Jalannya Pertandingan

MU langsung mencoba banyak menguasai bola selepas sepak mula. Di menit ke-9, sundulan Harry Maguire memanfaatkan umpan Ashley Young mengarah ke Marcus Rashford di depan gawang. Tapi penyerang MU itu terlambat bereaksi sehingga bola gagal dijemput.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Daniel James menusuk di siri kiri dan mengirim umpan silang mendatar pada menit ke-22. Tak ada kawan yang menyambut bola.


Dua menit berselang, Arsenal mendapatkan tendangan bebas di sisi kiri. Nicolas Pepe maju sebagai eksekutor, tapi umpannya buruk dan mengarah ke luar lapangan.

MU mencatatkan ancaman serius pertama di pertandingan ini pada menit ke-29. Pereira menerima bola di sisi kanan dan merangsek ke pertahanan Arsenal. Ia mengecoh David Luiz dan melepaskan tembakan yang masih bisa ditahan Bernd Leno.

Arsenal merespons dua menit berselang. Bukayo Saka mendapatkan bola liar dan mengopernya ke Pepe. Penyelesaian akhirnya cuma melambung saja.

Tim tamu menebar bahaya lain untuk MU di menit ke-35. Pierre-Emerick Aubameyang mendapatkan bola di sisi kiri dan mengirimkan umpan silang yang diterima Pepe. Kali ini sepakan Pepe mengarah ke gawang, namun terlalu mudah untuk ditahan David de Gea.

MU menciptakan peluang di menit ke-42. Pogba merebut bola di tengah dan melepaskan umpan terobosan ke Rashford. Sudah menghadapi kiper, penyerang MU itu malah kehilangan keseimbangan dan terjatuh sementara tendangannya lemah saja dan mudah diamankan.


Nyaris Arsenal! Serangan balik di menit ke-44 jadi ancaman serius buat MU. Tembakan Saka ditepis oleh De Gea, bola pantulan mengarah ke Matteo Guendouzi dan disambar. Lagi-lagi ditepis.

Dari serangan balik, MU mencetak gol! Daniel James menusuk lewat kanan lalu mengirim umpan silang yang terlalu deras untuk Rashford.

Rashford menyelamatkan bola sebelum keluar dan mengoper ke Scott McTominay di depan kotak penalti. Tendangan keras McTominay meluncur ke pojok kiri atas gawang, sementara Leno terpaku di tempat.

Babak pertama berakhir tak lama kemudian.

Susunan pemain:

Manchester United: David de Gea; Axel Tuanzebe, Victor Lindelof, Harry Maguire, Ashley Young; Scott McTominay, Paul Pogba; Andreas Pereira, Jesse Lingard, Daniel James; Marcus Rashford

Arsenal: Bernd Leno; Calum Chambers, Sokratis Papastathopoulos, David Luiz, Sead Kolasinac; Lucas Torreira, Granit Xhaka, Matteo Guendouzi; Bukayo Saka, Pierre-Emerick Aubameyang, Nicolas Pepe


(raw/mrp)

Hide Ads