Bruno Fernandes Bisa Bikin Marcus Rashford Frustrasi

Bruno Fernandes Bisa Bikin Marcus Rashford Frustrasi

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Selasa, 23 Jun 2020 18:08 WIB
Manchester Uniteds Portuguese midfielder Bruno Fernandes celebrates scoring his teams first goal during the UEFA Europa League round of 32 second leg football match between Manchester United and Club Brugge at Old Trafford in Manchester, north west England, on February 27, 2020. (Photo by Oli SCARFF / AFP)
Bruno Fernandes dinilai berpotensi bikin Marcus Rashford frustrasi. (Foto: Oli SCARFF / AFP)
Jakarta -

Bruno Fernandes yang punya insting tajam terhadap gol menguntungkan Manchester United. Tapi di sisi lain berpotensi bikin para penyerang frustrasi.

Fernandes tak diragukan lagi amat produktif bikin gol, kendati berposisi sebagai gelandang. Sejak gabung MU pada Januari lalu saja, ia sudah membuat empat gol dari 10 penampilan, plus empat assist.

Selama 2,5 musim bersama Sporting, ia mencetak 63 gol dari 137 pertandingan. Itu belum menghitung 52 assist, yang artinya pemain tim nasional Portugal itu terlibat langsung dalam terciptanya 115 gol Sporting.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Terkait naluri mencetak gol tinggi Fernandes, eks gelandang Liverpool dan Tottenham Hotspur Jamie Redknapp menyebutnya bak dua sisi mata uang. MU, khususnya manajer Ole Gunner Solskjaer, akan senang punya pemain tajam yang bisa mencetak gol dari lini kedua.

Tapi di lain sisi berpotensi bikin para penyerang seperti Marcus Rashford frustrasi. Sebab akan ada momen-momen di mana Fernandes mencoba melepaskan tembakan dari jarak jauh alih-alih mengoper ke rekan setim.

ADVERTISEMENT

[Gambas:Opta]

"Itu mungkin akan bikin frustrasi para penyerang Anda di hari pertandingan. Mungkin akan ada masa-masa ketika Marcus Rashford bilang dia ada di posisi lebih baik dan seharusnya diberi umpan," ungkap Redknapp kepada Daily Mail, seperti dikutip Metro.

"Mungkin Fernandes akan dituduh bersikap serakah di sejumlah momen. Tapi itu akan sepadan untuk timbal balik golnya. Pada 2018/19 lalu, di musim penuh terakhirnya untuk Sporting Lisbon, dia mencetak 32 gol dan 18 assist di 53 pertandingan."

"Itulah yang diinginkan Ole Gunnar Solskjaer dari timnya sekarang. United menginginkan angka-angka tersebut, dan mereka ingin melihat kerja sama yang membuahkan hasil dengan Paul Pogba," ujarnya.




(raw/krs)

Hide Ads