Manchester City Melempem Musim Ini karena...

Manchester City Melempem Musim Ini karena...

Afif Farhan - Sepakbola
Kamis, 02 Jul 2020 22:30 WIB
MANCHESTER, ENGLAND - JUNE 22: Pep Guardiola, Manager of Manchester City gives his team instructions during a drinks break during the Premier League match between Manchester City and Burnley FC at Etihad Stadium on June 22, 2020 in Manchester, England. Football stadiums around Europe remain empty due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venus resulting in all fixtures being played behind closed doors. (Photo by Michael Regan/Getty Images)
Manchester City Melempem Musim Ini karena... (Getty Images/Michael Regan)
Manchester -

Manchester City seperti melempem musim ini. Mungkin salah satu penyebabnya adalah tidak ada sosok pemimpin di lini pertahanan.

Musim ini, Manchester City kalah sebanyak delapan kali. Alhasil, perolehan poin di klasemen Liga Inggris dengan Liverpool di puncak tak terkejar. The Reds juara saat kompetisi menyisakan tujuh laga.

Jumat (3/7/2020) dini hari WIB nanti, Manchester City akan menjamu Liverpool. Meski sudah tidak mengubah hasil di klasemen karena Liverpool sudah juara, tetap saja laga bakal berlangsung ketat karena gengsi. Pertandingannya nanti bisa disaksikan lewat link Mola TV dengan klik di sini.



Mantan bek Manchester City, Micah Richards berpendapat salah satu kelemahan bagi The Citizens adalah tidak adanya sosok pemimpin di lini pertahanan.

"Setelah ditinggalkan Vincent Kompany, Manchester City tidak punya sosok pemimpin di lini pertahanan," tegasnya kepada Sky Sports.

"John Stones memang bagus, tapi dia tidak bisa mengambil peran itu. Aymeric Laporte juga penampilannya terganggu karena cedera, dan Fernandinho yang digeser ke posisi bek juga tidak cukup bagus," kata Richards yang mengemas 246 penampilan bersama Manchester City.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Soccer Football -  FA Cup Final - Manchester City v Watford - Wembley Stadium, London, Britain - May 18, 2019  Manchester City's Vincent Kompany celebrates with the trophy after winning the FA Cup                  REUTERS/David KleinVincent Kompany, yang pernah jadi sosok pemimpin di lini pertahanan Manchester City Foto: REUTERS/David Klein





Micah Richards membandingkan dengan para rival. Liverpool misalnya punya Virgil Van Dijk dan Manchester United punya Harry Maguire. Peran pemimpin di barisan bek sangatlah penting.

"Tidak ada sosok yang lantang di bek. Memang Guardiola pernah mencoba menggeser pemain tengah ke posisi bek seperti Javier Mascherano di Barcelona, tapi tidak berhasil dengan Fernandinho di City," paparnya.

"Dulu selain Vincent Kompany, ada Pablo Zabaleta. Sosok pemain yang bisa memimpin di lini pertahanan begitu penting," tutup Richards yang mengoleksi dua gelar juara Premier League bersama Manchester City.




(aff/cas)

Hide Ads