Bek Kiri Yunani Ini Sudah di Inggris, Bakal Jadi Pemain Liverpool

Bek Kiri Yunani Ini Sudah di Inggris, Bakal Jadi Pemain Liverpool

Yanu Arifin - Sepakbola
Senin, 10 Agu 2020 19:35 WIB
LIVERPOOL, ENGLAND - APRIL 15:  A general view of Anfield stadium before a memorial service to mark the 27th anniversary of the Hillsborough disaster, on April 15, 2016 in Liverpool, England. Thousands of fans, friends and relatives will take part in the final Anfield memorial service for the 96 victims of the Hillsborough disaster. Earlier this year relatives of the victims agreed that this years service would be the last. Bells across the City of Liverpool will ring out during a one minute silence in memory of the 96 Liverpool supporters who lost their lives during a crush at an FA Cup semi-final match against Nottingham Forest at the Hillsborough football ground in Sheffield, South Yorkshire in 1989.  (Photo by Christopher Furlong/Getty Images)
Liverpool akan segera mendatangkan Kostas Tsimikas pada musim panas ini. (Foto: (Getty Images/Christopher Furlong)
Jakarta -

Liverpool sebentar lagi akan mendapatkan pemain pertamanya di bursa transfer musim panas ini. Adalah bek kiri asal Yunani yang didatangkan.

Liverpool memang sedang mencari bek kiri baru. Nantinya, pemain tersebut diplot sebagai pelapis Andrew Robertson. Sebab, James Milner, yang bisa menggantikan Robertson, sudah terlalu tua sehingga pemain yang lebih muda kini dicari Klopp.

Sebelumnya, juara baru Premier League itu sudah mendekati Jamal Lewis. Namun, penawaran The Reds ditolak mentah-mentah Norwich City karena dirasa kemurahan. Liverpool cuma menawar 10 juta paun, setengah dari keinginan Norwich.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Setelah gagal merekrut Lewis, Liverpool beralih jauh ke klub Yunani. Adalah pemain Olympiakos, Kostas Tsimikas, yang diincar.

Pemain 24 tahun itu akhirnya dipilih Liverpool sebagai pelapis Robertson. Selain masih muda, Tsimikas dinilai punya kecepatan untuk naik turun di sisi sayap.

ADVERTISEMENT
LONDON, ENGLAND - FEBRUARY 27: Konstantinos Tsimikas of Olympiakos in action during the UEFA Europa League round of 32 second leg match between Arsenal FC and Olympiacos FC at Emirates Stadium on February 27, 2020 in London, United Kingdom. (Photo by Mike Hewitt/Getty Images)Kostas Tsimikas kabarnya akan segera bergabung Liverpool Foto: Getty Images/Mike Hewitt

Dilansir Liverpool Echo, Tsimikas bahkan sudah tiba di Inggris. Ia sudah tiba sejak Minggu (9/8) waktu setempat, dan akan menjalani tes medis.

Transfer Tsimikas sendiri disepakati setelah direktur olahraga Liverpool, MIchael Edwards, bertemu dengan petinggi Olympiakos, ina Souloukou. Keduanya membahas pertemuan di Inggris, setelah Olympiakos dikalahkan Wolverhampton Wanderers di Liga Europa.

Disebut-sebut, Tsimikas dibeli Liverpool seharga 11,7 juta paun. Ia akan dikontrak selama empat tahun di Anfield.

Di Olympiakos, Tsimikas punya catatan bermain 84 kali. Ia baru saja membantu timnya memenangi Piala Super Yunani musim ini. Tsimikas pun dirasa cocok menjadi bagian dari skuad Liverpool musim depan.




(yna/rin)

Hide Ads