Kapan Bisa Clean Sheet, MU?

Kapan Bisa Clean Sheet, MU?

Lucas Aditya - Sepakbola
Minggu, 18 Okt 2020 19:35 WIB
NEWCASTLE UPON TYNE, ENGLAND - OCTOBER 17: Harry Maguire of Manchester United and Fred prepare for kick off prior to the Premier League match between Newcastle United and Manchester United at St. James Park on October 17, 2020 in Newcastle upon Tyne, England. Sporting stadiums around the UK remain under strict restrictions due to the Coronavirus Pandemic as Government social distancing laws prohibit fans inside venues resulting in games being played behind closed doors. (Photo by Alex Pantling/Getty Images)
Kapan bisa clean sheet, Manchester United? (Foto: Getty Images/Alex Pantling)
Jakarta -

Manchester United masih belum menunjukkan performa lini belakang yang tangguh. Kapan bisa mencatatkan clean sheet, Setan Merah?

MU memang memetik kemenangan saat menjalani lawatan ke kandang Newcastle United. Di St James Park, Minggu (18/10/2020) dini hari WIB, The Red Devils menang 4-1, highlights pertandingan ini bisa disaksikan di Mola TV lewat link ini.

MU kebobolan lebih dulu. Luke Shaw yang mencetak gol bunuh diri hingga membawa Newcastle unggul pada awal pertandingan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di sisa pertandingan, MU bisa membalas dengan gol Harry Maguire, Bruno Fernandes, Aaron Wan-Bissaka, dan Marcus Rashford.

Dengan gol ke gawang David De Gea kali ini, MU selalu kemasukkan dalam empat pertandingan di Premier League. Sudah ada 12 gol yang bersarang ke gawang MU, atau rata-rata tiga gol dalam setiap pertandingan.

ADVERTISEMENT

Separuh gol ke gawang MU dicatatkan oleh Tottenham Hotspur. Pada pekan keempat Premier League, MU menelan kekalahan 1-6 dari The Lilywhites saat bertanding di Old Trafford.

Spurs, Crytsal Palace yang menyumbang seperempat gol ke gawang MU. The Eagles mengalahkan MU 1-3 di Old Trafford. Dua gol lainnya diderita MU saat memetik kemenangan atas Brighton & Hove Albion. MU menang 3-2 atas The Seagulls di pekan ketiga.

Eks pemain Leeds United, Jermaine Beckford, mengungkapkan bahwa kelemahan Harry Maguire sudah dibaca para lawan. Hal itu yang dituding menjadi salah satu celah di lini belakang MU.

"Saya tak akan berpura-pura menjadi penggemar berat dari Harry Maguire karena saya bukan. Saya melihat banyak celah di pertahanannya. Saya bisa melihat banyak kelemahan dan orang tahu bagaimana mengeksploitasi itu. Kita sudah seringkali melihat itu di musim ini," kata Beckford di BBC.

(cas/krs)

Hide Ads