Link Live Streaming Derby Manchester: Man United Vs Man City

Link Live Streaming Derby Manchester: Man United Vs Man City

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Sabtu, 12 Des 2020 23:31 WIB
MANCHESTER, ENGLAND - JANUARY 29: Kevin De Bruyne of Manchester City battles for possession with Fred of Manchester United during the Carabao Cup Semi Final match between Manchester City and Manchester United at Etihad Stadium on January 29, 2020 in Manchester, England. (Photo by Laurence Griffiths/Getty Images)
Link live streaming Man United vs Man City. (Foto: Laurence Griffiths/Getty Images)
Jakarta - Derby Manchester edisi pertama 2020/21 akan dihelat dinihari nanti. Duel Manchester United vs Manchester City bisa ditonton via live streaming di sini.

Pertandingan Liga Inggris antara MU vs City akan digelar di Old Trafford, Minggu (12/12/2020) dinihari WIB. Kedua tim sama-sama sedang terlempar di papan tengah; MU menghuni posisi ketujuh klasemen dengan perolehan 19 poin dari 10 laga, sedangkan the Citizens di bawahnya dengan selisih satu poin.

The Red Devils sedang terluka usai tersingkir dari fase grup Liga Champions. Menyusul kekalahan 2-3 di tangan tim Jerman RB Leipzig. Meski begitu MU cukup oke di Premier League usai mengemas kemenangan beruntun di empat laga terakhirnya.

Derby Manchester menjadi kesempatan bagus untuk menebus kekecewaan itu. "Hasil itu ada di masa lalu sekarang Realitanya kami memang tidak bisa mengubah apa yang sudah terjadi. Kami sudah pasti kecewa tapi satu-satunya cara kami bisa bangkit adalah memenangi pertandingan berikutnya," kata striker MU Marcus Rashford.

Sementara itu Manchester City telah lolos ke babak 16 besar sebagai juara grup. Namun, si Biru Langit sedang membangun kembali konsistensinya di liga usai memenangi dua laga terakhirnya melawan Burnley 5-0 dan Fulham 2-0.

Manajer Man City Pep Guardiola memilih mewaspadai MU yang sedang terluka. "Memikirkan kami akan menghadapi versi terbaik dari mereka, terutama banyak membicarakan tentang apa yang harus kami lakukan," kata dia.

"Ini bukan laga knockout, ini laga bernilai tiga poin. Sudah pasti penting, karena kualitas lawan kami tapi ada banyak pertandingan untuk dimainkan dan kami akan berusaha untuk menang," ujar mantan pelatih Barcelona dan Bayern Munich itu.

Man United vs Man City
Live Mola TV
Pukul. 00.30 WIB
Link live streaming Mola TV di sini


(rin/raw)

Hide Ads