Klasemen Liga Inggris: MU Geser Chelsea dari Enam Besar

Klasemen Liga Inggris: MU Geser Chelsea dari Enam Besar

Adhi Prasetya - Sepakbola
Jumat, 18 Des 2020 06:05 WIB
SHEFFIELD, ENGLAND - DECEMBER 17: Marcus Rashford of Manchester United celebrates with team mates (l - r) Alex Telles, Bruno Fernandes and Anthony Martial after scoring their sides third goal during the Premier League match between Sheffield United and Manchester United at Bramall Lane on December 17, 2020 in Sheffield, England. The match will be played without fans, behind closed doors as a Covid-19 precaution.  (Photo by Peter Powell - Pool/Getty Images)
MU menang 3-2 atas Sheffield United. Foto: Getty Images/Pool
Jakarta -

Manchester United berhasil mengalahkan Sheffield United 3-2. Kemenangan itu membuat Setan Merah berhasil menggeser Chelsea di klasemen sementara Liga Inggris.

Di Bramall Lane, Jumat (18/12/2020) dini hari WIB, David McGoldrick sempat membawa tuan rumah unggul di menit ke-5. Namun dua gol Marcus Rashford (26', 51') dan satu gol dari Anthony Martial (33') membawa MU berbalik mempimpin.

McGoldrick sempat menipiskan ketertinggalan di menit ke-87, namun tak cukup untuk mencegah MU pulang membawa tiga poin. Kemenangan ini menjadi yang kelima bagi MU dalam enam laga terakhir, membuat mereka perlahan naik ke urutan keenam klasemen sementara dengan 23 poin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Chelsea players react after Wolverhampton Wanderers' Pedro Neto scores during the English Premier League soccer match between Wolverhampton Wanderers and Chelsea at the Molineux Stadium in Wolverhampton, England, Tuesday, Dec. 15, 2020. (AP Photo/Rui Vieira, Pool)Chelsea sudah kalah dua kali beruntun di Liga Inggris. Foto: AP/Rui Vieira

MU juga berhasil menggeser Chelsea yang sebelumnya kalah 1-2 dari Wolverhampton Wanderers. Dengan koleksi 22 poin, The Blues harus rela turun di urutan ketujuh.

Koleksi poin MU juga sama dengan Everton yang menempati urutan kelima usai mengalahkan Leicester City 2-0. Hanya saja, skuad asuhan Ole Gunnar Solskjaer kalah selisih gol. Sementara posisi keempat diisi Leicester dengan 24 poin.

ADVERTISEMENT

Southampton yang sebelumnya bermain 1-1 melawan Arsenal berada di urutan ketiga, juga dengan 24 poin. Sementara Tottenham Hotspur yang kalah 1-2 dari Liverpool berada di urutan kedua dengan 25 poin, dan The Reds kukuh di puncak dengan 28 poin.

Hasil Liga Inggris tengah pekan ini

Wolverhampton Wanderers 2-1 Chelsea

Manchester City 1-1 West Bromwich Albion

Arsenal 1-1 Southampton

Leeds United 5-2 Newcastle United

Leicester City 0-2 Everton

Fulham 0-0 Brighton & Hove Albion

Liverpool 2-1 Tottenham Hotspur

West Ham United 1-1 Crystal Palace

Aston Villa 0-0 Burnley

Sheffield United 2-3 Manchester United

Klasemen sementara Liga Inggris

Klasemen sementara Liga Inggris.Klasemen sementara Liga Inggris. Foto: Livescore

(adp/pur)

Hide Ads