Masa depan Frank Lampard dispekulasikan menyusul hasil buruk Chelsea belakangan ini. Kabarnya The Blues tengah mendekati Thomas Tuchel.
Lampard sebenarnya mengawali musim dengan baik ketika Chelsea dibawanya bersaing di papan atas klasemen bersama Liverpool dan Tottenham Hotspur.
Modal belanja 200 juta paun lebih di musim panas lalu dimaksimalkan olehnya, seperti Hakim Ziyech, Kai Havertz, dan Timo Werner. Chelsea bahkan sempat menjalani 10 laga beruntun tanpa kekalahan di seluruh kompetisi.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam rentetan laga itu pula, pertahanan mereka kukuh bak karang karena sering mencatatkan clean sheet. Tapi, bulan madu pasukan penuh bintang milik Lampard sepertinya telah berakhir.
Sebab dalam lima pertandingan terakhirnya, Chelsea cuma menang sekali di Premier League, yakni 3-0 atas West Ham United. Sisanya, Chelsea mengalami tiga kekalahan dari Everton, Wolverhampton, dan Arsenal.
Makin buruk untuk Chelsea adalah mereka belum pernah mengalahkan tim yang berada di 10 besar saat ini, termasuk saat diimbangi Aston Villa 1-1, Selasa (29/12/2020) dini hari WIB tadi.
Baca juga: Chelsea Lagi Krisis! |
Chelsea kini tertahan di posisi keenam klasemen dengan 26 poin dari 16 laga, kalah selisih gol dari Villa di posisi kelima yang masih punya dua pertandingan simpanan.
Si Biru bisa makin tertinggal andaikan pemuncak klasemen Liverpool mengalahkan Newcastle United, Kamis (31/12/2020) dini hari WIB besok. Jarak dengan The Reds kini mencapai enam poin.
Musim memang masih panjang dan Chelsea punya 22 pertandingan untuk mengejar tim-tim di atasnya termasuk Liverpool. Tapi, kesabaran pemilik klub Roman Abramovich ada batasnya.
Apalagi Abramovich sudah belanja besar musim ini dan butuh balasan yang setimpa berupa trofi serta performa yang bagus. Jika kondisi ini tidak berubah di awal tahun, maka Lampard harus siap-siap mengepak kopernya.
Sebab dikutip Express, Abramovich sudah menghubungi Thomas Tuchel yang baru dipecat Paris Saint-Germain beberapa hari lalu. Tuchel dianggap sosok yang pas untuk meramu para pemain top yang Chelsea miliki.
Apalagi secara pengalaman, Thomas Tuchel juga disebut ada di atas Lampard.