Manchester United gagal di tiga semifinal musim lalu. Ole Gunnar Solskjaer menegaskan tim asuhannya sudah jauh berkembang dari hasil-hasil tak diinginkan itu.
Di musim 2019/2020, MU gagal di babak empat besar Piala Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Europa.
Manchester City yang mengalahkan MU di Piala Liga Inggris. Chelsea menumbangkan Marcus Rashford cs di Piala FA, dan Sevilla yang menjadi ganjalan untuk The Red Devils di Liga Europa.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
MU akan menghadapi Man City di semifinal Piala Liga Inggris. Ulangan semifinal Piala Liga Inggris musim lalu itu akan berlangsung di Old Trafford, Kamis (7/1/2021). Mola TV yang menyiarkan langsung laga itu pada pukul 2.45 WIB, bisa disaksikan lewat link ini.
Solskjaer menegaskan bahwa MU sudah berbeda dengan musim lalu. Memang tim Manchester merah sedang dalam laju bagus dengan tak terkalahkan dalam tujuh pertandingan dengan raihan dua kali imbang dan lima kali menang.
"Kami sudah meningkat pesat setelah semifinal terakhir dan sejak kami ada di semifinal Liga Europa pada bulan Agustus," kata Solskjaer di The Sun.
Baca juga: Kata Gary Neville, MU Kini Melesat karena... |
"Kami layak untuk terus melaju dengan performa kami. Kami percaya diri dengan performa kami, jadi tak ada alasan."
"Kami sudah bersiap dengan baik, skuad fokus dan siap untuk mencobanya," kata dia menambahkan.
Tak seperti musim lalu, semifinal Piala Liga Inggris musim ini cuma satu leg. Dalam duel terakhir di Old Trafford, MU vs Man City selesai dengan skor kaca mata alias 0-0.