Jadwal Piala Liga Inggris Babak Semifinal, Ada MU Vs Man City

Jadwal Piala Liga Inggris Babak Semifinal, Ada MU Vs Man City

Lucas Aditya - Sepakbola
Selasa, 05 Jan 2021 16:53 WIB
MANCHESTER, ENGLAND - DECEMBER 12: Marcus Rashford of Manchester United goes down in the penalty area after a challenge by Kyle Walker of Manchester City but the decision is overturned by VAR during the Premier League match between Manchester United and Manchester City at Old Trafford on December 12, 2020 in Manchester, England. The match will be played without fans, behind closed doors as a Covid-19 precaution. (Photo by Phil Noble - Pool/Getty Images)
Jadwal Piala Liga Inggris, ada Manchester United vs Manchester City. (Foto: Getty Images/Pool)
Jakarta -

Jadwal Piala Liga Inggris babak semifinal bisa dilihat di sini. Salah satu duel yang digelar Manchester United vs Manchester City.

Semifinal Piala Liga Inggris yang pertama digelar Tottenham Hotspur vs Brentford. Pertandingan The Lilywhites dengan klub divisi Championship itu berlangsung di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (6/1/2021). Mola TV yang menayangkan aksi-aksi di Piala Liga Inggris.

Tottenham sampai ke semifinal setelah menyingkirkan Chelsea dan Stoke City. Sementara itu, Brentford menyingkirkan tiga tim Premier League untuk sampai ke semifinal. Southampton, West Bromwich Albion, dan Newcastle United yang dikalahkan oleh Brentford.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di jadwal Piala Liga Inggris, MU vs Man City digelar, Kamis (7/1). Derby Manchester kali ini berlangsung di Old Trafford.

Ini menjadi pertemuan ketujuh antara Ole Gunnar Solskjaer dengan Pep Guardiola. Manajer asal Skotlandia itu masih unggul head to head.

ADVERTISEMENT

Solskjaer menang 3 kali saat berhadapan dengan Man City. Guardiola mengungguli Solskjaer dua kali, sementara satu pertandingan lainnya selesai seri.

Hasil antara Solskjaer dengan Guardiola imbang itu terjadi di Old Trafford pada 12 Desember 2020. Skor laga pekan ke-12 Liga Inggris 2020/2021 itu kaca mata alias 0-0.

Jadwal Piala Liga Inggris

Tottenham Hotspur vs Brentford
Tottenham Hotspur Stadium
Live Mola TV
Pukul 2.45 WIB
Link live streaming

MU vs Man City
Old Trafford
Live Mola TV
Pukul 2.45 WIB
Link live streaming

(cas/krs)

Hide Ads