Tottenham Hotspur menembus final Piala Liga Inggris usai menang atas Brentford di semifinal. Ini jadi final kesembilan Tottenham di ajang ini.
Tottenham menjamu Brentford di Tottenham Hotspur Stadium pada laga semifinal Piala Liga Inggris, Rabu (6/1/2021) dini hari WIB. The Lilywhites menang 2-0 untuk merebut tiket ke final.
Moussa Sissoko sudah membawa Tottenham unggul lewat golnya pada menit ke-12. Son Heung-min kemudian mencetak gol pada menit ke-70 untuk memantapkan kemenangan Tottenham.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bagi Tottenham, ini jadi final mereka yang kesembilan di Piala Liga Inggris. Total penampilan Tottenham di final Piala Liga Inggris hanya kalah dari Liverpool (12 kali). Dari delapan penampilan sebelumnya di final Piala Liga Inggris, Tottenham jadi juara sebanyak empat kali.
Hasil ini sekaligus mengakhiri penantian Tottenham Hotspur selama enam tahun untuk kembali ke final Piala Liga Inggris. Terakhir kali mereka menembus partai puncak di ajang ini adalah pada 2014/2015.
Namun, kala itu Tottenham harus puas jadi runner-up usai dikalahkan Chelsea di babak final. Sementara terakhir kali Tottenham jadi juara Piala Liga Inggris adalah pada 2007/2008.
"Kami semua sangat senang, sudah lama sekali dan kami menunggu momen ini," ujar Moussa Sissoko kepada Sky Sports.
"Kami main bagus melawan tim hebat tapi kami pantas menang. Sekarang kami akan ke Wembley dan melawan Manchester United atau Manchester City."
"Kami akan siap, tidak peduli siapa pun lawannya, mari bersiap untuk pertandingan itu dan semoga kami bisa meraih trofi," katanya.
Lolos ke final Piala Liga Inggris, Tottenham akan menghadapi pemenang dari pertandingan semifinal lainnya antara Manchester United dan Manchester City. Derby Manchester di semifinal Piala Liga Inggris itu akan digelar di Old Trafford, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB.
Final Piala Liga Inggris baru akan digelar pada 25 April mendatang di Stadion Wembley.
(nds/rin)