Tottenham Hotspur lolos ke final Piala Liga Inggris usai mengalahkan Brentford. Ini tujuh fakta selepas duel Tottenham vs Brentford.
Menjamu Brentford di Tottenham Hotspur Stadium, Rabu (6/1/2021) dini hari WIB, Tottenham menurunkan tim terbaiknya termasuk Harry Kane dan Son Heung-min di lini serang.
Unggul cepat di menit ke-11 lewat Moussa Sissoko, Tottenham baru bisa menambah gol lagi setelah sejam lebih laga berjalan. Son memastikan tiket final untuk Tottenham yang menang dengan skor 2-0.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Usai melewati Brentford, Tottenham kini tinggal menunggu pemenang antara Manchester United dan Manchester City dini hari WIB nanti. Apakah The Lilywhites bisa menyudahi puasa panjang trofinya? Kita tunggu saja.
Berikut 7 fakta terkait duel Tottenham vs Brentford.
- Tottenham lolos sembilan kali ke final Piala Liga Inggris (4 trofi), hanya kalah dari Liverpool (12).
- Brentford tak pernah mengalahkan Tottenham pada laga tandang di seluruh ajang dari delapan kesempatan (2 imbang 6 kalah), dengan kemenangan terakhir didapat pada Maret 1948 di Griffin Park.
- Jose Mourinho jadi manajer ketiga yang mencapai final dengan tiga klub berbeda (Chelsea, Man United, Spurs), setelah Ron Atkinson (Man United, Sheffield Wednesday, Aston Villa), dan Ron Saunders (Norwich, Man City, Aston Villa).
- Brentford untuk pertama kalinya kalah dari 17 pertandingan di seluruh kompetisi (9 menang 7 imbang), sejak kalah 2-3 dari Stoke pada Oktober.
- Moussa Sissoko mencetak gol pertamanya dari 37 pertandingan terakhir bareng Tottenham di seluruh kompetisi, sejak bikin gol ke gawang Burnley pada Desember 2019.
- Sergio Reguilon membuat assist keempatnya untuk Tottenham musim ini, hanya kalah dari Harry Kane (14) dan Son Heung-min (8).
- Hanya Harry Kane (17) yang mencetak gol lebih banyak di seluruh ajang musim ini ketimbang Song Heung-min dan Mohamed Salah di Premier League (16 gol).
- Kartu merah Josh Dasilva adalah yang kedua didapat Brentford dari tiga partai tandang terakhirnya di seluruh kompetisi, sama banyaknya dengan 35 laga sebelum ini.