Wolves Vs Tottenham: Harry Kane Cs Maju ke Babak Keempat

Rifqi Ardita Widianto - detikSepakbola
Kamis, 23 Sep 2021 04:43 WIB
Tottenham Hotspur menang adu penalti atas Wolverhampton Wanderers. (Foto: Getty Images/David Rogers)
Jakarta -

Tottenham Hotspur juga melanjutkan langkahnya ke babak keempat Piala Liga Inggris. The Lilywhites lolos selepas menang adu penalti 3-2, usai imbang 2-2.

Tottenham Hotspur bertandang ke markas Wolverhampton Wanderers di Molineux, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB, pada laga babak ketiga Piala Liga Inggris. Tim tamu memulai dengan baik dan sudah memimpin di menit ke-14. Tanguy Ndombele merebut bola dari Conor Coady di area Wolves, lalu melewati Willy Boly, dan menaklukkan John Ruddy.

Harry Kane menggandakan keunggulan timnya pada menit ke-23. Menerima umpan terobosan Dele Alli, Kane dengan tenang menuntaskannya melewati Ruddy.

Wolves merespons di menit ke-38 dari sepak pojok. Umpan Ait Nouri disambar sundulan Leon Dendoncker untuk menipiskan selisih jadi 1-2.

Tottenham Hotspur kian tertekan saat Wolverhampton menyamakan skor di menit ke-60. Hwang Hee-chan merebut bola dari Ndombele dan bola diteruskan sampai ke Daniel Podence, yang menyelesaikannya ke dalam gawang.

Skor 2-2 bertahan sampai peluit panjang berbunyi, sehingga laga ditentukan lewat adu penalti. Wolves memulai lebih dulu, Hee-chan dan Joao Moutinho sukses mengeksekusi ke dalam gawang.

Tapi kemudian tiga penendang berikutnya yakni Ruben Nevez, Dendoncker, dan Coady gagal menceploskan penalti masing-masing. Sementara tiga penendang pertama Tottenham yakni Harry Kane, Sergio Reguilon, dan Bryan Gil sukses, dengan hanya Pierre-Emil Hojbjerg gagal.

Kemenangan ini meloloskan Tottenham ke babak berikutnya.

Susunan pemain:

Wolverhampton Wanderers: John Ruddy; Willy Boly, Maximilian Kilman, Yerson Mosquera; Ki-Jana Hoever, Leander Dendoncker, Ruben Neves, Rayan Ait-Nouri; Daniel Podence, Fabio Silva, Hwang Hee-Chan

Tottenham Hotspur: Pierluigi Gollini; Japhet Tanganga, Cristian Romero, Davinson Sanchez, Ben Davies; Oliver Skipp, Tanguy Ndombele; Dele Alli, Bryan Gil, Giovani Lo Celso; Harry Kane



Simak Video "Video: Hajar Wolves 2-1, Liverpool Menjauh dari Kejaran Arsenal"

(raw/mrp)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork