Permintaan Maaf Bruno Fernandes yang Gagal Penalti

Permintaan Maaf Bruno Fernandes yang Gagal Penalti

Afif Farhan - Sepakbola
Minggu, 26 Sep 2021 11:00 WIB
MANCHESTER, ENGLAND - SEPTEMBER 25: Bruno Fernandes looks on during the Premier League match between Manchester United and Aston Villa at Old Trafford on September 25, 2021 in Manchester, England. (Photo by Laurence Griffiths/Getty Images)
Permintaan Maaf Bruno Fernandes yang Gagal Penalti (Getty Images)
Manchester -

Bruno Fernandes menyampaikan permintaan maaf usai gagal mengeksekusi penalti kala laga Manchester United kontra Aston Villa. Dia kecewa tetapi akan bangkit.

Manchester United vs Aston Villa berlangsung di Old Trafford pada laga pekan keenam Liga Inggris, Sabtu (25/9/2021) malam WIB. Laga berjalan ketat, skor akhir 0-1 buat kemenangan Aston Villa.

Manchester United sebenarnya mampu mendominasi laga. Sayangnya, kebobolan lewat sundulan Kortney Hause di menit ke-88.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebenarnya, Setan Merah punya peluang menyamakan kedudukan di akhir laga. Hause melakukan handsball dan wasit menunjuk titik putih.

Celaka buat MU, Bruno Fernandes yang jadi algojo gagal! Sepakannya melambung tinggi dari gawang.

ADVERTISEMENT

MANCHESTER, ENGLAND - SEPTEMBER 25: Bruno Fernandes looks on during the Premier League match between Manchester United and Aston Villa at Old Trafford on September 25, 2021 in Manchester, England. (Photo by Laurence Griffiths/Getty Images)Bruno Fernandes yang gagal melakukan tendangan penalti dengan sempurna (Getty Images/Laurence Griffiths)

Lewat media sosial pribadinya, Bruno Fernandes menulis pernyataan maaf buat fans Manchester United atas kegagalan penaltinya. Bruno Fernandes kecewat betul!

"Tidak ada yang lebih frustrasi dan kecewa daripada saya karena gagal mengeksekusi penalti dan jadi penyebab kekalahan," tulisnya.

"Hari ini, saya gagal. Tapi saya mengambil langkah maju dan menghadapi tantangan dengan ambisi dan tanggung jawab yang sama," tambahnya.

"Terima kasih atas semua dukungan Anda setelah peluit akhir! Mendengar Anda meneriakkan nama saya di stadion sangat emosional... Saya akan kembali lebih kuat," sambung pemain asal Portugal tersebut.

[Gambas:Instagram]




Manchester United sementara ini bertengger di peringkat keempat Klasemen Liga Inggris dengan koleksi 13 poin dari enam laga. Sedangkan Aston Villa di peringkat kedelapan dengan 10 poin.

(aff/cas)

Hide Ads